25 C
Semarang
Rabu, 14 Januari 2026

Gaktibplin Polres Sukoharjo Cek HP dan Tes Urine

JATENGPOS.CO.ID, SUKOHARJO – Dalam upaya menjaga integritas dan kedisiplinan, Polres Sukoharjo melalui Seksi Profesi dan Pengamanan (Si Propam) menggelar kegiatan Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktibplin).

Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis (18/09/2025) di Lapangan Presisi Polres Sukoharjo, dipimpin langsung oleh Wakapolres Sukoharjo, Kompol Pariastutik.

Pemeriksaan kali ini menyasar beragam aspek, mulai dari sikap tampang, kerapian rambut, kelengkapan seragam, hingga kelengkapan data diri.

Selain itu, sebagai respons terhadap isu yang marak, Propam juga memeriksa perangkat komunikasi para anggota untuk mendeteksi penggunaan aplikasi terlarang, khususnya perjudian daring (online) atau judol.

Dari hasil pemeriksaan, ditemukan tujuh personel yang melanggar aturan terkait kerapian rambut. Sebagai bentuk penegakan disiplin, mereka langsung diberikan sanksi berupa 20 kali push up.

Baca juga:  Mantan Pekerja PT Lani Santoso Resah, Aset Perusahaan Dilelang Murah

Tidak hanya itu, Propam bekerja sama dengan Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) juga melakukan tes urine secara acak terhadap 52 personel. Hasilnya, seluruh sampel menunjukkan negatif narkotika. Hal ini memastikan tidak ada anggota yang terindikasi terlibat penyalahgunaan obat-obatan terlarang.

Kasi Humas Polres Sukoharjo, AKP Marlin SP, menegaskan bahwa kegiatan ini adalah bentuk pengawasan internal yang konsisten.

“Gaktibplin dan pemeriksaan urine rutin dilaksanakan untuk memastikan personel Polres Sukoharjo selalu menjaga sikap tampang, menaati aturan kedinasan, serta terbebas dari penyalahgunaan narkoba,” jelasnya. (dea/rit)


TERKINI

Rekomendasi

...