JATENGPOS.CO.ID, DEMAK – Kebutuhan operasional nelayan yang paling besar adalah bahan bakar solar untuk perahu atau kapal saat hendak melaut. Di Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Morodemak, kebutuhan solar tersebut dipenuhi atau dilayani langsung oleh petugas di stasiun pengisian bahan bakar nelayan (SPBN) setempat.
Operator SPBN PPI Morodemak, Edi, mengatakan, sekali pengisian SPBN, pertamina memasok 8 ribu liter lebih solar untuk nelayan dalam sehari. “Kebutuhan solar lebih dari 8 ribu liter perhari,”katanya. SPBN yang dibawah naungan manajemen dari Perusda Anwusa Pemkab Demak ini khusus diadakan dalam melancarkan pemenuhan bahan bakar bersubsidi bagi nelayan.
“Kita layani sesuai kebutuhan nelayan,”kata Edi. Menurutnya, keberadaan SPBN tersebut sangat strategis karena dapat membantu secara langsung pemenuhan solar nelayan. “Biasanya ada yang ngangsu dengan jeriken. Kita layani dengan baik,”kata dia.
SPBN PPI Morodemak tersebut khusus melayani nelayan yang rada di wilayah Desa Morodemak, Purworejo dan Margolinduk. “Istilahnya melayani untuk tridesa tersebut,”ujarnya. Adapun, jumlah nelayan yang tercover dari SPBN itu ada sekitar 2 ribuan lebih nelayan.
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (Dinlutkan) Pemkab Demak, Fathkurrahman mengatakan, keberadaan SPBN bisa menunjang kebutuhan bahan bakar yang diperlukan mesin perahu dan kapal untuk melaut nelayan. “Kita berharap, pelayanan bisa berjalan dengan baik,”ujarnya.