JATENGPOS.CO.ID, LIVERPOOL – berhasil comeback saat bersua Brighton and Hove Albion pada laga pekan ke-10 Premier League musim ini. The Reds menjamu Brighton di Stadion Anfield, Sabtu (02/11/2024) malam WIB. Bermain di kandang sendiri, The Reds tampil percaya diri sejak bola digulirkan.
Namun, Liverpool tertinggal lebih dulu saat pertandingan berjalan 14 menit. Bola hasil tembakan keras kaki kanan Ferdi Kadioglu dari dalam kotak penalti, tak mampu dihentikan kiper kedua The Reds, Caoimhin Kelleher.
Gol tim tamu membuat Liverpool semakin terlecut. Namun, anak asuh Arne Slot tersebut baru bisa menyamakan skor pada menit ke-69 setelah umpan lambung Cody Gakpo dari sisi kiri, justru berbuah menjadi gol.
Masuk menit ke-72, Mohamed Salah menggandakan keunggulan Liverpool, setelah bola hasil tembakan kaki kirinya menghujam deras gawang Brighton. Hingga duel berakhir, skor 2-1 untuk kemenangan The Reds tetap bertahan.
Liverpool kini memimpin klasemen dengan keunggulan dua poin atas sang juara bertahan, sementara Brighton turun ke posisi ketujuh setelah kekalahan pertama mereka dalam empat laga terakhir di Premier League.
Kostas Tsimikas mendapatkan kesempatan bermain berkat rotasi yang diperlukan dan tampil habis-habisan di Anfield dengan performa yang penuh perjuangan.
Bek yang dijuluki “Greek Scouser” ini memenangkan semua delapan duel daratnya, mencatatkan tujuh tekel, dan sukses melakukan satu dribel, serta menciptakan dua peluang besar. Tsimikas menampilkan permainan yang mengesankan baik dalam menyerang maupun bertahan. Performanya diberi rapor 8,1 oleh Whoscored.
Akibat hasil minor membuat Manchester City harus turun dari singgasananya di klasemen sementara Premier League. Man City melorot ke peringkat kedua nilai 23.
Mereka kini tertinggal dua poin dari Liverpool yang naik ke puncak klasemen. Adapun Arsenal yang takluk 0-1 dari Newcastle United, masih menghuni tempat ketiga dengan mendulang 18 poin. Aston Villa melengkapi posisi empat besar dengan torehan 18 poin, dan Chelsea di urutan kelima dengan nilai 17.
Pelatih Liverpool, Arne Slot, menciptakan rekor gemilang setelah membawa timnya mengalahkan Brighton dengan skor 2-1. Kini, Slot menjadi manajer tersukses The Reds dalam 10 laga awal.
Dengan kemenangan 2-1 tersebut, Arne Slot masuk dalam buku sejarah Liverpool. Slot menjadi pelatih Liverpool dengan kemenangan terbanyak dalam 10 pertandingan awal liga. Slot membawa The Reds meraih 8 kemenangan, 1 imbang, dan 1 kekalahan.
Dengan tiga poin tersebut, Liverpool juga merangsek ke puncak klasemen. The Reds unggul dua poin dari Manchester City yang ada di posisi kedua. Hasil itu tidak terlepas dari kekalahan yang diderita The Citizens dan Arsenal.
“Rasanya istimewa karena kami menghadapi Arsenal pekan lalu. Mereka adalah tim tangguh dengan visi yang jelas dalam pertandingan. Hari ini kami juga melihat kualitas yang sama dari Man City,” jelas Slot kepada BBC.
Slot menilai, anak asuhnya punya semangat juang tinggi. Sebab, dalam beberapa kesempatan, The Reds bangkit dari ketertinggalan. “Kami harus bangkit dari ketertinggalan pada kedua untuk mendapatkan hasil. Itu menjadi sangat berharga, bukan hanya karena hasilnya.”
Liverpool tidak punya terlalu banyak waktu untuk menikmati kemenangan kali ini. Sebab, The Reds harus mengalihkan fokus pada laga berikutnya. Liverpool akan menjamu Bayer Leverkusen pada pertandingan keempat Liga Champios 2024-2025, di Stadion Anfield, Rabu (6/11).
Arne Slot masih terus berbulan madu dengan Liverpool. Terbaru ia membawa The Reds mengalahkan Brighton dengan skor 2-1 pada lanjutan Liga Inggris 2024/2025 hari Sabtu (02/11/2024) malam WIB.
Berkat kemenangan ini, Arne Slot membuat Liverpool merasakan delapan kemenangan dari sepuluh laga pertamanya sebagai Manajer The Reds di Premier League. Mengutip situs statistik Opta, tidak ada pelatih dengan raihan sebaik Arne Slot saat memulai kariernya di Anfield.
Semakin sempurna, kini Liverpool sedang memimpin klasemen Liga Inggris dengan catatan 25 poin atau unggul dua poin dari Manchester City di urutan kedua.
Arne Slot pun membeberkan sangat salut dengan perjuangan anak asuhnya ketika comeback dari ketinggalan melawan Brighton dan kemudian menang. “Yang membuat saya senang adalah kita kembali menang usai ketinggalan. Pekan lalu, kami ketinggalan dua kali dari Arsenal dan bisa bangkit,” cetus Arne Slot.
“Kali ini kami ketinggalan 0-1 pada babak pertama, di mana saya pikir kami memang layak tertinggal. Tapi kemudian kami bangkit melawan Brighton, tim yang punya kualitas,” pungkasnya. (bol/riz)