JATENGPOS.CO.ID, Semarang – Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) berhasil memfasilitasi puluhan ribu job seeker dalam gelaran Job Fair ke 24 yang dilaksanakan selama dua hari mulai Sabtu-Minggu (14-15/9/2109)
Kepala Pelayanan Alumni dan Karir Udinus, Andik Setyono, Ph.D mengatakan, gelaran job fair rutin sebagai bentuk pengabdiannya pada masyarakat dan alumni Udinus sendiri.
“Untuk hari pertama ada 5000 an orang yang datang, hari kedua bahkan mencapai 6000 an,” sebutnya.
Job fair kali ini, katanya, juga berhasil menggandeng puluhan perusahaan bergengsi di Indonesia
“Ada 42 perusahaan yang dari berbagai kategori yang membuka lowongan di Job Fair Kali ini. Mulai dari perbankan, retail, perhotelan, teknologi, dan lain sebagainya,” ujarnya.
Menurutnya, gelaran rutin tahunan ini merupakan salah satu langkah Udinus untuk ikut serta membantu pemerintah dalam mengurangi pengangguran di Jawa Tengah.
“Apalagi untuk lulusan baru Udinus sendiri, yang kemarin jumlahnya mencapai 1245 orang, ini memang harus kita fasilitasi supaya lebih mudah mendapat pekerjaan dan ini salah satu bentuk tanggung jawab kami,” sebutnya.
Ia menambahkan, rata rata perusahaan yang ikut serta berpartisipasi dalam gelaran job fair ini mencari tenaga ahli dalam bidang Information Technology (IT)
“Jumlahnya ratusan yang dibutuhkan karenahampir semua perusahaan cari ahli ahli IT, dan rata rata memang semua larinya ke alumni Udinus,” pungkasnya.
Salah satu alumni Udinus Cecilia mengatakan, gelaran job fair ini sangat membantu dirinya sebagai lulusan baru untuk mendapatkan pekerjaan.
“Saya daftar di 5 pekerjaan, interview langsung juga, semoga jadi jalan saya,” pungkasnya. (fid/ntan)