Wow…. Begini Rahasia Nelayan Kendal Tetap Ceria Saat Paceklik

JATENG POS.CO.ID, KENDAL – Cuaca yang kurang bersahabat di lautan, menjadi masa paceklik bagi nelayan di Kendal. Namun, masa seperti ini justru dimanfaatkan nelayan Kelurahan Bandengan untuk menghias dan membenahi kapal milik mereka. Ratusan kapal yang bersandar di sepanjang dermaga dihias beraneka gambar penuh warna.

Kegiatan semakin meriah tatkala aneka gambar yang menghias di lambung kapal milik para nelayan juga dilombakan untuk memperebutkan hadiah menarik, Minggu (4/2).

Penyelenggara kegiatan lomba, Iwan Suriatmaja mengatakan jika kegiatan tersebut  mengajak para nelayan agar merawat perahu maupun kapalnya dengan seni lukis gambar yang tadinya sekadar tulisan biasa. Selain itu, menarik nelayan untuk berkreativitas.

“Penilaian lomba ditekankan pada gambar dan lukisan. Perpaduan warna juga menjadi penilaian juri untuk menentukan pemenang yang nantinya akan mendapat hadiah menarik,” katanya.

iklan
Baca juga:  Sekolah Semesta Gelar Wisuda Online di Tengah Pandemi Covid-19

Menurutnya, kondisi cuaca buruk seperti saat ini bagi para nelayan dalam menghadapi masa paceklik digunakan untuk melakukan aktivitas kegiatan yang positif. Salah satunya yakni mengajak nelayan untuk menuangkan idenya melalui seni lukis gambar.

“Perahu maupun kapal yang kusam tak terawat, begitu dilukis dan digambar kini justru semakin menarik dan penuh ornamen warna-warni. Buktinya mereka sangat antusias dan senang, apalagi kegiatan ini dilombakan,” tuturnya.

Ahmad (41) salah seorang nelayan di antara ratusan nelayan lainnya ini mengaku rela harus berendam di tepian dermaga pelabuhan Bandengan dengan melukis dan mewarnai perahunya agar terlihat menarik dan seperti baru.

“Tidak sembarang melukis atau mewarnai, namun nelayan ini mencoba menghias perahunya sebagus dan semeriah mungkin. Jika biasanya perahu- perahu ini hanya bertuliskan nama perahu kini di gambar sebagai penghias,” ujarnya.

Baca juga:  Tips Mudik Aman Mengajak Bayi, Ini Yang Harus Dilakukan

Ia mengungkapkan, agar lukisan gambar tidak terkesan asal-asalan, cat yang digunakan juga tidak sembarangan. Akan tetapi, menggunakan cat khusus anti air. Perahu atau kapal yang tadinya hanya berupa tulisan saja, kini lebih menarik setelah dipoles dengan lukisan gambar beraneka ornamen.

“Cat yang digunakan cat khusus untuk mencegah korosi air laut dan parasit laut. Apalagi kegiatan ini dilombakan, kami semakin semangat memoles perahu ini sebagus mungkin agar bisa mendapatkan hadiah,” beber dia sembari melukis dengan dibantu temannya.

Sementara itu, Suroso (46) nelayan lainnya mengaku agak kesulitan saat menuangkan cat, sebab harus ekstra hati-hati. “Tak mudah seperti menuangkan cat dengan menggunakan kuas asal tempel. Sebab, gambar harus berbentuk motif atau ornamen,” tandasnya. (via/drh)

iklan