JATENGPOS.CO.ID, PARIS – Kiper legendaris Italia tersebut telah dipastikan akan meninggalkan Juventus pada akhir musim ini. Paris Saint-Germain sudah melayangkan tawaran kepada Gianluigi Buffon yang akan meninggalkan Juventus pada akhir musim ini, Goal dapat mengonfirmasi.
Buffon bakal melakoni partai terakhirnya bersama Bianconeri saat menghadapi Hellas Verona pada partai pemungkas Serie A Italia, Sabtu (19/5), yang berarti menutup 17 tahun penuh trofi di Turin.
Dan PSG pun langsung gerak cepat mendekati kiper berusia 40 tahun tersebut, dengan kampiun Ligue 1 Prancis melayangkan tawaran gaji €8 juta per tahun atau dua kali lipat dari yang diterima di Juventus saat ini.
Les Parisiens memang berniat untuk memboyong Buffon secara gratis pada musim panas mendatang, yang bakal mereka tetap bebas dari batasan Financial Fair Play (FFP).
Kehadiran Buffon juga dirasa pas untuk menambah kualitas dan pengalaman di sektor penjaga gawang PSG, terlebih mereka mengincar kejayaan lebih di Liga Champions setelah tersisih di babak 16 besar musim ini.
Jika Buffon masuk, maka diharapkan akan menjadi mentor bagi kiper utama PSG saat ini, Alphonse Areola yang mencatatkan 43 penampilan sepanjang 2017/18, sekaligus membuat Kevin Trapp bakal tersingkir dari persaingan.
PSG sudah melakukan perombakan pada sektor pelatih, mendatangkan Thomas Tuchel sebagai pengganti Unai Emery yang mundur pada akhir musim ini. (hfd/ant)