JATENGPOS.CO.ID, SALATIGA – Pj Wali Kota Salatiga Yasip Khasani beserta keluarga menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 14 Februari di TPS 009, Kelurahan Salatiga, Kecamatan Sidorejo.
Hal ini didasari pada penyerahan surat pemberitahuan Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) Pemilu Tahun 2024 dari KPU Kota Salatiga yang diserahkan langsung ke Penjabat (Pj) Wali Kota Salatiga, di Ruang Kerja Wali Kota Salatiga, Senin (15/01).
Dalam kesempatan tersebut, Yasip Khasani juga berencana bersama jajaran Forkopimda Salatiga akan melakukan pemantauan langsung ke TPS menjelang pemilu. “Rencananya akan kita lakukan pantauan ke TPS-TPS yang ada di Salatiga. Untuk sekarang yang harus kita lakukan adalah sosialisasi kepada masyarakat terkait pelaksanaan pemilu. Sosialisasi terhadap pelaksanaan pemilu perlu ditingkatkan, pendidikan politik juga penting dilakukan. Pemilu bukan hanya pilpres saja, namun juga ada pemilihan DPR, DPRD, DPD, gubernur dan wali kota,” jelas Yasip Khasani.
Yasip menambahkan untuk suksesnya pemilu, sosialisasi terkait pemilu harus dilakukan di tingkat kecamatan maupun kelurahan, karena bertanggung jawab terhadap satu wilayah tersebut. “Pak camat atau pak lurah bisa pasang baliho untuk mengingatkan masyarakat untuk datang ke TPS tanggal 14 Februari 2024, jangan golput, gunakan hak pilihnya demi suksesnya pemilu. Selain itu, setiap kelurahan juga bisa menyiapkan transit untuk tim pemantauan posko,” pungkasnya.(deb)