JATENGPOS.CO.ID, – Setelah dirilisnya oppo reno 3, perusahaan asal tingkok ini juga dilama merilis series reno terbaru yaitu Oppo Reno 4. Kabar baiknya bahwa harga oppo reno 4 ternyata jauh lebih murah ketimbang oppo reno 3.
Meski harga lebih murah dari pendahulunya, bukan berarti oppo reno 4 memiliki spesifikasi dan interior yang tidak kalah dengan pendahulunya itu. Maka dari itu, yuk kita cari tau beberapa kelebihan dan juga kekurangan oppo reno 4 ini, katanya sih ponsel ini cocok untuk fotografer dan juga content creator, dari pada penasaran yuk kita cari tau sendiri.
5 Kelebihan yang Menonjol Pada Ponsel Oppo Reno 4
Perusahaan oppo selalu saja menghadirkan kelebihan dari sisi kamera. Tapi, apakah kelebihannya hanya itu saja ? Yuk simak poin-poin berikut ini :
Layar Berpanel OLED
Ponsel ini dilengkapi dengan layar berpanelkan OLED dengan kontras rentang yang dinamis dan lebih tinggi. Ukuran layarnya dikisaran 6.4 inchi serta beresolusi Full HD+ yaitu 1080 x 2400 piksel. Untuk rasionya berada diangka 20:9 dengan kerapapatan sebesar 411 ppi.
Perusahaan oppo juga mengklaim bahwa layar pada ponsel ini bisa dilengkapi dengan layar tingkatan local peak brightness dengan besaran sebesar 800 nits. Ponsel mid-rang ini dilengkapi dengan kaca pelindung Gorilla Glass 5 sebagai ketahanan layarnya.
Fast Charging
Ponsel ini juga dilengkapi dengan fitur VOOC Flash Charge 4.0 yang dapat mengisi daya baterai dengan sangat cepat menggunakan daya 30W. Untuk mengisi baterai oppo reno 4 yang berkapasitas 4000 mAh ini dibutuhkan waktu sekitar 1 jam untuk pengisian sampai penuh. Waktu pengisian yang cepat untuk ponsel sekelas mid-range.
RAM dan Memori yang Besar
Jika kamu tergolong pengguna yang banyak menggunakan berbagai macam aplikasi untuk satu ponsel. Maka kamu tidak perlu lagi khawatir memori maupun RAM akan penuh jika kamu menggunakan Oppo Reno 4 ini. Karena ponsel ini dilengkapi dengan kapasitas memori internal yang cukup besar yaitu 128GB. Dan untuk kecepatan media penyimpanan internal ini menggunakan teknologi UFS 2.1.
Tidak hanya itu saja, ponsel ini juga dilengkapi denga RAM berkapasitas 8GB yang sudah cukup untuk penggunaan multitasking, sehingga kita bisa membuka berbagai macam aplikasi berat dalam waktu yang bersamaan.
Jika memori internal masih dirasa kurang cukup, kamu bisa menambahkan media penyimpanan lainnya (eksternal) karena ponsel ini disediakan slot untuk microSDXC yang dapat mendukung sampai dengan kapasitas sebesar 256GB. Tentu saja ini adalah sebuah peningkatan ketimbang Oppo Reno 3.
Performa yang Ditingkatkan
Ponsel ini dilengkapi denga proessor chipset snapdragon 720G dan untuk konfigurasi 8 intinya terdiri dari dua buah kryo 465 Gold dengan clock speed 2.3 Ghz dan enam inti kryo 465 Silver dengan memiliki kecepatan 1.8 Ghz. Dilengkapi juga dengan GPU yang handal yaitu Adreno 618.
Ponsel ini adalah jawaban bagi pengguna oppo reno 3 yang mengeluhkan terkait performanya yang biasa saja. Snapdragon 720G tentu saja lebih unggul ketimbang Helio P20 yang digunakan reno 3.
Fitur Quad Camera yang Banyak
Ponsel ini dilengkapi dengan quad camera yang mumpuni. Pada bagian belakang dilengkapi dengan kamera lensa utama 48MP dengan ukuran sensor ½.0 serta bukaan f/1.7. Kamera utama ini dibekali dengan fitur PDAF sehingga bisa menangkap objek fokus dengan cepat.
Bagian kamera ultra lebar nya memiliki resolusi 8MP dengan sudut keluasaan sebesar 119 derajat. Lensa lainnya memiliki resolusi 2MP untuk makro dan kedalaman sensor 2MP. Kamera selfienya dilengkapi dengan dua lensa beresolusi 32MP dan lensa kedua adalah lensa khusus AON SMART : sensor denga resolusi 1.2 MP yang bisa kita gunakan untuk berpindah navigasi di aplikasi medsos dan Youtube.
Fitur lainnya dari oppo reno 4 ini adalah fitur Ultra Night Selfie yang berfungsi untuk meningkatkan exposure di bagian objek yang tidak terkenal cahaya. Jika kamu melakukan pemotretan pada malam hari yang minim cahaya maka fitur Dark Mode bisa menjadi sangat efektif dengan kualitas foto yang terang nantinya.(aln)