27.2 C
Semarang
Jumat, 14 November 2025

Mantap! Laba Indosat Melesat 29% di Tengah Badai Ekonomi

Kontribusi Pelanggan Jateng - DIY Terbesar



JATENGPOS.CO.ID,  JAKARTA – PT Indosat Tbk (Indosat Ooredoo Hutchison/IOH; IDX: ISAT) kembali unjuk gigi dengan performa finansial yang cemerlang di kuartal ketiga 2025. Di tengah tekanan kondisi makroekonomi, Indosat membuktikan fondasi bisnisnya yang sangat kuat, mencatat pertumbuhan laba yang signifikan, dan langsung tancap gas di ranah kecerdasan buatan (AI) serta keamanan siber.

​Kinerja Indosat layak diacungi jempol. Laba Bersih yang Dapat Diatribusikan kepada Pemilik Entitas Induk (dinormalisasi) melonjak 29,1% secara kuartalan menjadi Rp1,32 triliun. Peningkatan ini sejalan dengan pertumbuhan EBITDA yang stabil mencapai Rp6,49 triliun.

​Indosat berhasil mencetak pendapatan Rp14,052 triliun, naik 3,8% dari kuartal sebelumnya, didorong oleh pertumbuhan di seluruh lini bisnis utama: Seluler, MIDI, dan Telekomunikasi Tetap. Tak hanya itu, kualitas pelanggan juga membaik, ditandai dengan Average Revenue Per User (ARPU) yang naik 3,6% menjadi sekitar Rp40 ribu dari total 95 juta pelanggan seluler.

Baca juga:  Presiden Jokowi Beri Selamat ke PLN

​”Tantangan ekonomi mendorong kami untuk terus adaptif dan fokus pada hal yang paling penting, yakni pelanggan kami. Melalui transformasi berbasis AI, Indosat membuka perspektif baru dalam penciptaan nilai dan pengalaman digital,” ujar Vikram Sinha, President Director and CEO Indosat Ooredoo Hutchison.

​Indosat tidak main-main dengan transformasi digital. Di kuartal III ini, mereka meluncurkan inovasi yang sangat dibutuhkan publik: Solusi Anti-Spam dan Anti-Scam yang dikembangkan di atas platform AIvolusi5G. Langkah ini menegaskan komitmen Indosat untuk menjaga kepercayaan dan keamanan digital pelanggannya.

​Lebih dari itu, Indosat turut memperkuat pertahanan siber nasional. Bersama Cisco, pada Agustus 2025 Indosat meresmikan Sovereign Security Operations Center (SOC) pertama di Indonesia. Sebuah inisiatif strategis yang bertujuan menjaga kedaulatan digital dan memperkuat ketahanan siber bangsa.

​Untuk mengimbangi lonjakan kebutuhan data, Indosat terus berinvestasi besar pada jaringan. Sekitar 79,5% dari total belanja modal dialokasikan untuk penguatan jaringan seluler.

Baca juga:  XL Axiata Lewat HYFE Kampanyekan Infinity Revolution

​Hingga kuartal III 2025, Indosat telah mengoperasikan lebih dari 208.000 BTS 4G, tumbuh 7,7% dibanding tahun sebelumnya. ​Pembangunan BTS 5G juga terus dipercepat, kini mencapai 1.404 titik.

Kontribusi Jawa Tengah & DIY

​Kinerja positif ini juga tercermin di daerah. Indosat Region Jawa Tengah & DIY menjadi penyumbang pelanggan terbesar Indosat secara nasional dengan 15,4 juta pelanggan. Region ini menargetkan Network Coverage Population (NCP) 100% pada akhir 2025, yang saat ini sudah mencapai 99%. Untuk mencapainya, hampir 550 BTS 4G ditambahkan hanya dalam tiga bulan di region tersebut.

​Melalui eksekusi disiplin, inovasi berbasis AI, dan fokus pada pelanggan, Indosat memantapkan posisinya sebagai katalis utama yang membentuk masa depan digital Indonesia.(aln)



TERKINI


Rekomendasi

...

Pajak Blora Edukasi Coretax WP Grobogan

Bank bjb Raih Penghargaan Top Bank Awards...

Sido Muncul Raih Penghargaan Hijau Level 5

Ramadhan, Penggunaan Gas Bumi Meningkat

Tiket KA Natal & Tahun Baru Bisa...