JATENGPOS.CO.ID, JAKARTA – Ketum Gerindra Prabowo Subianto resmi mengumumkan Sudirman Said sebagai bakal calon gubernur (bacagub) yang akan diusung dalam Pilgub Jateng 2018. Pengumuman digelar di kediaman Prabowo.
“Akhirnya kita putuskan, untuk Jawa Tengah, Partai Gerindra akan mencalonkan saudara Sudirman Said,” kata Prabowo di kediamannya, Jl Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (13/12).
Sudirman Said duduk di sebelah kiri Prabowo. Dia memakai pakaian yang mirip dengan Prabowo, yaitu peci hitam, kemeja putih, dan celana khaki.
Prabowo dalam kesemptan itu juga memuji Sudirman Said. Mantan menteri di era kabinet Presiden Joko Widodo tersebut dinilai memiliki prestasi yang bagus.
“Pak Sudirman Said nekat juga mau mencalonkan. Dia mantan menteri, mantan rektor, bagus juga track record nya. Beliau punya pengalaman di tempat-tempat susah,” papar Prabowo.
“Semangatnya yang baik. Kita ingin terbaik untuk bangsa kita,” tambahnya.
Dalam kesempatan itu Prabowo juga memberi tugas kepada Sudirman untuk mencari wakil yang akan mendampinginya.
“Kami juga sekarang memberi tugas kepada Pak Sudirman Said dalam waktu yang singkat harus mencari wakil yang kuat, wakil yang benar-benar mencerminkan harapan rakyat,” katanya.
Prabowo juga meminta Sudirman segera membentuk organisasi pemenangan. Dia juga meminta mantan Menteri ESDM itu untuk memantapkan koalisi partai untuk pemenangan di Jawa Tengah.
“Tapi dari konsultasi kita dengan beberapa partai nampaknya koalisi untuk Jawa Tengah boleh dikatakan mantap,” kata Prabowo disambut tepuk tangan riuh di lokasi.
Prabowo juga menjelaskan soal posisi Waketum Gerindra Ferry Juliantono yang akhirnya tak dipilih. Prabowo membutuhkan Ferry di tempat lain.
“Saya butuh Pak Ferry untuk tugas-tugas di tempat lain,” ujar Prabowo.
Sudirman Said dalam lesempatn itu menyataka akan bekerja keras untuk memenangi Pilgub Jateng 2018.
“Saya janji bekerja keras, bekerja sungguh-sungguh memenangkan hati rakyat Jateng untuk kemenangan Pilkada Jawa Tengah dan Indonesia secara keseluruhan,” ujar Sudirman.
Sudirman mengatakan, mengurus kewenangan publik tidak lah sulit. Asalkan dalam menjalankan amanah, itu dilakukan dengan cara lurus.
“Karena kewenangan publik itu dilengkapi dengan birokrasi yang memang bekerja bersama kita, dilengkapi dengan budget, dilengkapi dengan kewenangan,” ucap Sudirman.
“Yang membuat kadang-kadang sulit adalah conflict interest, sikap berkhianat pada rakyat, kemudian jatuh kepada urusan-urusan korupsi, seperti yang saat ini kita saksikan di pengadilan di panggung politik nasional,” imbuh mantan Menteri ESDM ini.
Sudirman menyatakan siap melawan korupsi. Dia juga berjanji memenangkan Pilgub Jateng dengan cara baik, tidak dengan kecurangan.
“Saya bersama Gerindra ingin berjuang menyelesaikan masalah-masalah korupsi itu. Kompetisi politik di Jateng bisa dimenangkan dengan cara-cara beradab,” sebut Sudirman.
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Ferry Juliantono menyatakan siap mendukung Sudirman Said yang mendapatkan rekomendasi dari ketua umumnya, Prabowo Subianto untuk maju Pemilihan Gubernur Jawa Tengah 2018.
Ferry menyatakan menerima keputusan ketua umum dan mengucapkan terimakasih karena berkesempatan berjuang mendapatkan rekomendasi.
“Saya ucapkan terimakasih kepada Partai Gerindra diberikan kesempatan ikut konstestasi Bakal Calon Gubernur Jawa Tengah. Selama empat bulan terakhir saya melakukan sosialisasi dan mengunjungi seluruh DPC & PAC di daerah tersebut,” kata Ferry lewat pesan whatsapp, Rabu (13/12).
Menurutnya keputusan Prabowo memilih Sudirman Said sudah melalui proses panjang dan dirinya sebagai kader patut mematuhi keputusan tersebut.
“Bapak Prabowo Subianto ketua umum partai Gerindra telah mengumumkan Sudirman said menjadi cagub jawa tengah periode 2018 – 2023. Saya yakin ini keputusan yang terbaik untuk partai dengan semua pertimbangan dan sudah melalui proses yang panjang dan demokratis,” jelasnya.
Ferry juga mengatakan pihaknya akan mendukung Sudirman Said dalam ajang Pilgub Jateng 2018. Selain sebagai kader Partai Gerindra, Ferry juga mengakui Sudirman merupakan rekan dekatnya.
“Mas Sudirman said adalah sahabat saya dan oleh karena itu saya akan mendukung sepenuhnya demi kejayaan partai dan kemenangan pilgub di Jawa Tengah juga masyarakatnya,” tutup Ferry.(udi).