25 C
Semarang
Rabu, 14 Januari 2026

Bupati Semarang Ngesti Nugraha Gencarkan Penerapan Sipades

JATENGPOS.CO.ID,  UNGARAN– Bupati Semarang H Ngesti Nugraha mengimbau Kepala Desa (Kades) mampu penerapan Sistem Pengelolaan Aset Desa (Sipades). Aplikasi dari Kemendagri ini sangat bermanfaat dalam rangka tertib pencatatan dan pelaporan dari desa ke Kabupaten hingga sampai ke Dirjen Fasilitasi Keuangan dan Aset Desa.

“Adanya aplikasi Sipades ke depan aset desa dapat tercatat dengan tertib dan baik. Termonitor secara transparan seluruh aset desa tidak hilang maupun berpindah tangan,” ujar Bupati saat memberikan bimbingan teknis (Bimtek) penerapan Sipades di hadapan kades dan perangkat desa di hotel Griya Persada Bandungan, Selasa (16/11/2021).

Bupati Ngesti Nugraha berharap Sipades dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya sesuai aturan dan peruntukan. Hal itu perhatian penting, karena dari 8 area yang menjadi perhatian pengawasan aparat penegak hukum, salah satunya adalah aset yang harus dikelola secara akuntabel dan efisien.

Baca juga:  Ratusan Guru Ikuti Pelatihan Menulis Sangpengajar.com

“Pengelolaan aset dicatat dengan tertib. Kami sangat mendukung dan mengapresiasi Sipades diterapkan di semua desa. Seluruh Kades dan perangkat segera dapat mengoperasikan,” tandasnya.

Disampaikan Bupati Ngesti Nugraha, ia juga mengapresiasi kinerja para kades dan perangkat desa telah mampu menunjukkan prestasi sehingga Kabupaten Semarang berhasil meraih terbaik kedua se-Jawa Tengah dalam pencairan dan pelaksanaan Dana Desa (DD).

“Kita berupaya mempertahankan dan meningkatkan prestasi tersebut. Upaya itu, mohon kades bersama perangkat desa yang belum menyelesaikan pelaporan penyaluran dan penyerapan DD segera selesaikan akhir tahun ini,” tandasnya.

Tidak lupa terhadap jajajaran pemerintahan desa dan kelurahan hingga tingkat RW dan RT, Bupati Ngesti Nugraha memberikan apresiasi akan menaikkan tunjangan pengurus RT/RW dari Rp 500 ribu menjadi Rp 800 ribu.

Baca juga:  Diduga Dibobol Maling Pabrik Garmen PT Starlight Kobol-kobol Rp 614 Juta

“Keberhasilan pemeritahan tidak lepas peran serta pengurus RT/RW yang menyentuh langsung pelayanan masyarakat. Kenaikan tunjangan sebagai komitmen atas sumbangsih mereka berikan mendukung peningkatan perekonomian masyarakat,” jelasnya. (muz)


TERKINI

Rekomendasi

...