JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – Melalui surat pengumuman Deputi Pengembangan Pelayanan Publik nomor B/308/PP.00/05/2023, Aplikasi Libas inisiasi dari Polrestabes Semarang merupakan satu-satunya wakil dari Polri yang terpilih menjadi Finalis KIPP 2023.
KIPP adalah Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2023 yang dihelat oleh Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Melalui unit kerja Deputi bidang pelayanan publik
Polrestabes Semarang mengucapkan terimasih kepada seluruh masyarakat khusus Kota Semarang yang Turut serta mendukung Aplikasi Libas semakin berkembang dan terpilih sebagai pemenang KIPP 2023.
Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Lutfi, mengatakan, Aplikasi LIBAS menjadi terobosan yang banyak manfaat untuk Kota Semarang. Selain pelayanan berbasis digital, Aplikasi Libas juga menjadi koneksi cepat pelayanan aduan masyarakat.
“Aplikasi Libas besutan Polrestabes Semarang telah membuktikan manfaatnya. Dengan menggandeng Pemkot Semarang, baik itu secara virtual, dalam pendektsi dini terhadap masyarakat di tingkat Kota hingga lingkungan RW,” kata Kapolda, belum lama ini.
Kapolda menambahkan, dalam Aplikasi Libas juga terdapat fitur fitur kebutuhan masyarakat dalam hal pelayanan.
“Salah satunya fitur Panic Button, ini menjadi salah satu harapan masyarakat yang membutuhkan penanganan dan pelayanan secara cepat Polri,” tutup Kapolda.
Aplikasi Libas Polrestabes Semarang hingga saat ini, menjadi satu satunya wakil Polri dalam ajang Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) 2023 dan mampu masuk ke Top Finalis KIPP 2023.
Aplikasi Libas berbasis digital ini, merupakan inisiasi Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Irwan Anwar yang terus dikembangkan secara profesional untuk kebutuhan pelayanan cepat praktis untuk masyarakat. (ucl)












