29 C
Semarang
Jumat, 14 November 2025

Alasan Partai Ummat Usung Ngesti-Arifah: Calon lain Belum Teruji-tak Dikenal



JATENGPOS.CO.ID, UNGARAN– DPP Partai Ummat resmi melabuhkan dukungan kepada pasangan calon (paslon) Ngesti Nugraha-Nur Arifah dalam Pilkada Kabupaten Semarang. Pemberian dukungan ditandai penyerahan surat rekomendasi kepada paslon tersebut oleh Ketua DPD Partai Ummat Syaiful Hidayat di Tuntang, Minggu (25/8/2024) malam.

Rekomendasi diberikan oleh partai politik (parpol) non parlemen di Kabupaten Semarang ini diterima Tim Pemenangan Ngesti Nugraha-Nur Arifah, Bondan Marutohening.

Syaiful menyampaikan bahwa penentuan pilihannya melihat dari keberhasilan Ngesti Nugraha yang saat ini menjabat Bupati Semarang. Dinilai mampu memajukan pembangunan dan sangat membaur dengan masyarakat.

“Bapak Ngesti merupakan sosok pemimpin berhasil memajukan Kabupaten Semarang berslogan Intan Pari (Industri Pertanian dan Pariwisata, red) dengan potensi yang sangat besar. Kemajuannya sudah bagus sehingga kami mempercayakan beliau kembali memimpin Kabupaten Semarang,” ujar Syaiful kepada Jateng Pos, Senin (26/8/2024).

Baca juga:  Bawaslu Kabupaten Semarang Kolaborasi Pengawasan Bersama Media

Dijelaskan Syaiful terkait proses rekomendasi yang diberikan Partai Ummat, mengawali dari prinsip bahwa calon yang akan diusung sesuai dengan visi dan misi Partai Ummat, yakni Membela Keadilan dan Melawan Kedzaliman. Dan, hal itu ditemukan pada diri Calon Bupati Ngesti Nugraha.

“Tidak pernah ada hal-hal yang bertentangan dengan visi-misi kami. Bapak Ngesti pemimpin yang ngayomi dan merangkul semua kalangan masyarakat juga dengan organisasi-organisasi keagamaan. Beliau pemimpin yang tidak egois, mengedepankan kebersamaan dan pembangunan,” jelasnya.

Syaiful optimistis Ngesti Nugraha – Nur Arifah bakal memenangkan Pilkada tanggal 27 November mendatang. Kepemimpinannya teruji berhasil dan disukai masyarakat menjadi modal besar. Berbeda jauh dengan calon lain yang kabarkan akan diusung oleh dua parpol yang belum bergabung.

Baca juga:  Gubernur Jateng Lepas Ekspor Mainan Rp 23,5 Miliar ke Amerika Serikat

“Calon lain itu tidak banyak dikenal. Tidak bisa orang luar daerah tiba-tiba datang untuk mendapatkan kendaraan maju Pilkada. Bekerja dulu dan buktikan keberhasilan kepada masyarakat. Bukan datang tiba-tiba hanya mau maju Pilkada,” pungkasnya. (muz)



TERKINI

Astra Dukung Paviliun Indonesia di COP30


Rekomendasi

...

Anak Sulung Iwan Budi Optimis Kasus Ayahnya...

Awas Penyebaran Covid-19

Iuran Anggota untuk Jumat Berkah, Polres...

Bos dan Buruh Pabrik Kayu di Batang...