Jorginho Pemain Terbaik UEFA 2020-2021

Jorginho,

JATENGPOS.CO.ID, LONDON – Gelandang Chelsea dan Timnas Italia, Jorginho, dinyatakan sebagai pemenang perhargaan Pemain Terbaik UEFA 2020-2021. Dilansir BolaSport.com dari laman resmi UEFA, Jorginho dinobatkan memenangi gelar UEFA Men’s Player of the Year musim 2020-2021.

Jorginho dinyatakan sebagai pemenang karena dinilai UEFA memiliki musim yang luar biasa usai berhasil menjuarai Liga Champions 2020-2021 bersama Chelsea serta EURO 2020 bareng timnas Italia.

Dengan menyabet gelar Pemain Terbaik UEFA 2020-2021, Jorginho sama saja telah mengalahkan dua kandidat lainnya, yakni rekan setimnya di Chelsea, N’Golo Kante, serta playmaker Manchester City, Kevin De Bruyne.

Poin yang didapatkan Jorginho dalam voting untuk penghargaan itu adalah 175. Di bawahnya alias di urutan kedua ada Kevin De Bruyne. Gelandang serang yang juga anggota skuad timnas Belgia itu mendapatkan 167 poin.

iklan
Baca juga:  Wabup Semarang Apresiasi Pengesahan Warga Baru PSHT

Kemudian kandidat lainnya yang juga merupakan perwakilan timnas Prancis, N’Golo Kante, duduk di urutan ketiga usai memperoleh 160 poin. Setelah dinyatakan sebagai pemenang Pemain Terbaik UEFA, Jorginho mengaku senang bukan main.

Jorginho menyatakan bahwa dia tidak sanggup berkata-kata begitu diberi tahu bahwa dia sukses menyabet gelar tersebut. “Ini adalah hal luar biasa, bukan?. Wow! Saya tidak sanggup berkata-kata. Sulit untuk dipercaya, sungguh,” katanya.

Lebih lanjut, Jorginho mengungkapkan ucapan terima kasih yang ditujukan untuk orang-orang terdekatnya seperti keluarga, rekannya di Chelsea, dan timnas Italia.

“Saya harus mengatakan betapa bersyukurnya saya. Tidak hanya untuk keluarga dan teman-teman saya – semua ini tidak akan terjadi jika bukan karena semua orang di sekitar saya – tetapi untuk rekan satu tim saya di klub dan negara, pelatih, penggemar,” ucap gelandang 29 tahun itu.

Baca juga:  Liverpool vs AC Milan

“Semua ini berkat orang-orang yang mendukung saya – keluarga, teman, agen saya, rekan satu tim saya, pelatih, fisioterapis, kitmen – semua orang yang menjadi bagian dari itu dan sering tidak disebutkan,” sambungnya.

“Mereka melakukan pekerjaan yang bagus di belakang panggung sehingga kami bisa bersiap untuk pertandingan. Jadi semuanya terjadi berkat semua orang ini dan bukan hanya berkat diri saya sendiri atau kaki ini atau kepala saya. Ini adalah serangkaian hal, sepak bola adalah upaya tim,” tutur Jorginho menambahkan.

Selain menyampaikan salam serta ucapan terima kasih untuk orang-orang yang peduli padanya, Jorginho juga berterima kasih kepada haters alias orang yang selalu meragukannya.

Jorginho merasa tanpa haters yang terus mengkritik dan meragukannya, dia tidak akan termotivasi untuk menjadi sosok seperti sekarang. Oleh sebab itu, Jorginho pun mengucapkan terima kasih untuk para haters-nya.

Baca juga:  Dipulangkan ke Chelsea

“Semua orang yang tidak percaya pada saya, yang mengkritik saya, saya juga harus berterima kasih kepada mereka. Mereka memberi saya lebih banyak dorongan. Mereka memotivasi saya untuk bekerja lebih keras dan lebih keras lagi untuk membuktikan bahwa mereka salah,” ucap pemain Chelsea itu menegaskan. (bola/riz)

iklan