JATENGPOS.CO.ID, UNGARAN– Bupati Semarang H Ngesti Nugraha mengimbau para anggota Korpri yang mengikuti pekan olahraga Provinsi (Porprov) Korpri se Jateng untuk berjuang sekuat tenaga menorehkan prestasi terbaik.
“Percaya diri dalam bertanding dan berdoa. Lalu bawa pulang medali emas,” tegasnya saat melepas kontingen Korpri Kabupaten Semarang di halaman Kantor Bupati Semarang di Ungaran, Senin (9/12/2024).
Bupati juga berharap semangat sportivitas para atlet Korpri dapat diterapkan saat melayani masyarakat .
“Sehingga seluruh ASN dapat bersatu meningkatkan mutu pelayanan terbaik kepada masyarakat dan mendukung pembangunan Kabupaten Semarang berdikari,” tegasnya lagi.
Ketua umum dewan pengurus Korpri Kabupaten Semarang, Djarot Supriyoto melaporkan sebanyak 48 atlet Korpri akan bertanding di lima cabang olahraga (Cabor). Yakni bola voli putra putri, futsal, bulutangkis dan senam Korpri.
“Mereka akan didampingi delapan pelatih dan 15 pendamping,” katanya yang juga menjabat Sekretaris Daerah.
Seluruh atlet akan bertanding 9-12 Desember di Semarang. Para juara akan memperkuat tim Jateng ke Pornas Korpri 2025 di Sumatera Selatan. “Kita berharap para atlet dapat memberikan hasil terbaik dan menjunjung sportivitas,” pungkasnya. (muz)