30 C
Semarang
Jumat, 30 Januari 2026

Misi Kebangkitan Los Blancos

JATENGPOS.CO.IDMADRID – Real Madrid menjamu Atletico Madrid (ATM) pada leg 1 16 besar UEFA Champions League (UCL) 2024/2025 di Santiago Bernabeu, Rabu (05/03/2025) dinihari pukul 03:00 WIB, disiarkan live streaming beIN Sports 1 dan Vidio.com. Laga ini berpeluang jadi misi kebangkitan Los Blancos.

Real Madrid baru saja menelan kekalahan mengejutkan 2-1 di markas Real Betis, dalam lanjutan Liga Spanyol (LaLiga) 2024/2025 akhir pekan lalu. Oleh karenanya pertandingan UCL tengah pekan ini bakal jadi misi Los Blancos untuk kembali ke jalur kemenangan.
Namun demikian hasil imbang dalam 3 pertemuan terakhir kedua tim, agaknya membuat kubu Los Blancos wajib bekerja sangat keras jika ingin mengamankan hasil maksimal pada leg 1 babak 16 besar UCL 2024/2025.

Sampai saat ini tak ada 2 tim dari negara yang sama dengan jumlah pertemuan lebih banyak dibandingkan duel Real Madrid vs Atletico Madrid di ajang Liga Champions. Jumlah pertemuan 2 tim asal ibukota Spanyol tersebut di UCL mencapai 10 kali.

Seperti banyak duel sebelumnya, intensitas pertandingan pada leg 1 kali ini diprediksi tetap berjalan panas. Terlebih El Real bakal memforsir kemenangan, usai menelan kekalahan 2-1 dari Betis di LaLiga 2024-2025 pekan lalu.

Akhir pekan lalu di klasemen Liga Spanyol (LaLiga) 2024/2025, Real Madrid juga mesti rela posisinya digeser oleh Atletico, yang pada pekan bersamaan menang tipis 1-0 atas Athletic Bilbao. Saat ini ATM menempati posisi 2 (56 poin) di LaLiga, diikuti Real Madrid posisi 3 (54 poin).
Pertandingan Real Madrid versus Atletico Madrid di UCL kali ini juga bakal tercatat sebagai Derby Madrid ke-239 sepanjang sejarah. Sedangkan pertemuan paling akhir kedua tim terjadi Februari 2025 lalu di LaLiga, yang berujung hasil imbang 1-1.

Baca juga:  Awas, Mbappe Absen

Sementara itu Real Madrid berhasil lolos ke babak 16 besar UCL 2024/2025, usai menyingkirkan Manchester City di babak playoff dengan agregat 6-3.

Kemenangan di markas Man City ketika babak playoff, juga tercatat sebagai kemenangan tandang ke-5 dari total 6 laga away terakhir Real Madrid di UCL. Rekor bagus tersebut agaknya membuat Los Blancos bakal lebih percaya diri ketika leg 2 di markas Atletico mendatang.

Di sisi lain, Atletico Madrid bertandang ke Bernabeu pada leg 1 juga dengan kepercayaan diri. Berkat kemenangan atas Athletic Bilbao di LaLiga akhir pekan lalu.

Kemenangan tersebut juga memperpanjang rekor tidak terkalahkan ATM dalam 10 laga terakhir di semua ajang. Tim besutan Diego Simeone tentu berambisi meneruskan tren prositif ini. Akan tetapi Los Rojiblancos tetap perlu waspada, mengingat mereka selalu kalah dalam 3 laga away terakhir di UCL.

Rentetan kekalahan tandang tersebut menjadi yang terpanjang sejak 1970. Atletico jelas butuh perbaikan performa, jika mereka berambisi melangkah lebih jauh di UCL 2024/2025. Hasil positif pada leg 1, jelas menjadi modal bagus untuk menatap leg 2.

Baca juga:  Hasil Final Piala Menpora 2021: Persija Jadi Juara Usai Kalahkan Persib

Dalam 3 pertemuan terakhir kedua tim di berbagai kompetisi, laga selalu berakhir dengan hasil imbang. Pertemuan teranyar terjadi pada 9 Februari 2025. Kala itu, Madrid yang menjamu Atletico dalam lanjutan Liga Spanyol 2024-2025 ditahan imbang 1-1.

Real Madrid dipastikan kehilangan sang bintang asal Inggris, Jude Bellingham, lantaran hukuman akumulasi kartu kuning. Selain itu Los Blancos juga punya deretan pemain absen lainnya, yakni: Eder Militao (ACL), Dani Carvajal (ACL), dan Dani Ceballos (hamstring).

Namun demikian Federico Valverde berpotensi diturunkan oleh pelatih Carlo Ancelotti, usai sempat menepi karena masalah kebugaran. Raul Asencio diprediksi lebih dipilih masuk starter ketimbang David Alaba yang rawan cedera.

Kubu Los Rojiblancos dipastikan kehilangan Cesar Azpilicueta dan Koke Resurreccion yang mengalami masalah pada lututnya. Namun jika dibandingkan tim lawan, skuad besutan Diego Simeone bisa dibilang lebih baik dari sisi ketersediaan pemain. Prediksi skor Real Madrid 1 – 1 Atletico Madrid. (ito/riz)

Prediksi Pemain
Real Madrid (4-2-3-1) : Thibaut Courtois ; Federico Valverde, Antonio Rudiger, Raul Asencio, Ferland Mendy; Aurelien Tchouameni, Eduardo Camavinga; Rodrygo Goes, Brahim Diaz, Vinicius Junior; Kylian Mbappe. Pelatih : Carlo Ancelotti.
Atletico Madrid (4-4-2) : Jan Oblak ; Nahuel Molina, Robin Le Normand, Jose Maria Gimenez, Javi Galan; Marcos Llorente, Rodrygo De Paul, Pablo Barrios, Samuel Lino; Antoine Griezmann, Julian Alvarez. Pelatih : Diego Simeone.



TERKINI

Rekomendasi

...

Kembali ke Old Trafford Debut Kontra...

Demi Al-Nassr

Gaji Fantastis Rp 1,3 T

MU Cari Kemenangan

Bayang-bayang Kalah Telak