JATENGPOS.CO.ID, DEMAK – Bantuan sosial dari pemerintah terkait warga masyarakat terdampak pandemi covid 19 terus digelontorkan, guna meringankan beban mereka. Kali ini bantuan sosial diberikan kepada mereka warga penyandang disabilitas. Untuk Kabupaten Demak bantuan diberikan di beberapa kecamatan dan diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Sosial P2PA Kabupaten Demak Drs Eko Pringgolaksito.
Kali ini bantuan sosial bagi penyandang disabilitas digelontorkan di wilayah Kecamatan Sayung oleh Kepala Dinas Sosial P2PA Kabupaten Demak Drs. Eko Pringgolaksito,M.Si didampingi Plt. Camat Sayung Drs. Daryanto,MM pada hari Selasa tanggal 21 September 2021 pukul 09.15 WIB, bertempat di Aula Kecamatan Sayung. Hadir juga dalam kesempatan itu TKSK Kecamatan Sayung Tasripin,S.Psi.I yang melaksanakan monitoring Pemberian Bantuan sosial Sembako.
Untuk Kecamatan Sayung sendiri Eko menjelaskan bahwa mereka mendapatkan bantuan sebanyak 144 Paket bagi penyandang disabilitas.
Kepala Dinsos P2PA Kabupaten Demak Drs. Eko Pringgolaksito,M.Si menjelaskan, bantuan diberikan kepada penerima manfaat yang anggarannya bersumber dana refocusing APBD Kabupaten Demak. Diantaranya bansos berupa santunan kematian bagi keluarga yang meninggal karena covid-19 dan dimakamkan secara protokol kesehatan (prokes). Bantuan ini diberikan kepada 1.218 penerima manfaat, yang masing-masing sebesar Rp. 1.500.000,-. ditransfer ke rekening ahli waris yang ditunjuk. Kemudian bansos berupa bantuan langsung tunai (BLT) senilai Rp. 200.000,- per bulan selama dua bulan yang diberikan kepada warga yang masuk DTKS non-program.
“Jumlah penerima manfaat sebanyak 2.579 keluarga. BLT diberikan di kecamatan masing-masing melalui virtual account dengan Bank Jateng. Lalu bansos berupa komoditas untuk meningkatkan imunitas (madu, Vit. C, susu kental manis, minyak goreng dan mie instan) bagi 1.597 penyandang disabilitas yang diberikan di kecamatan masing-masing,” jelasnya kepada wartawan.
Sementara itu Plt. Camat Sayung Drs. Daryanto,MM mengaku warga penyandang disabilitas terdampak pandemi di wilayah Kecamatan Sayung tentunya juga akan sangat terbantu dengan adanya bansos tersebut. Diharapkan bantuan sosial yang sudah diterima agar dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya.
“Semoga pandemi ini dapat segera berlalu dan masyarakat bisa beraktifitas seperti biasa,” ujarnya.(*)