JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Demokrat Jateng dalam rangkaian sederet kegiatan HUT ke – 20, banyak melakukan kegiatan Bakti Sosial. Pada bulan bakti September ini melakukan Vaksin Masal Covid -19 yang kedua kalinya dan digelar Sabtu, 25 Sept 2021.
Vaksin kedua kalinya ini dipusatkan di kantor DPD Partai Demokrat Prov Jateng Jalan Teuku Umar Raya Semarang. Antusiasme masyarakat yang hadir sangat tinggi , baik dari peserta Kota Semarang, dan juga luar kota. Kegiatan ini diikuti oleh sejumlah peserta vaksin lebih dari 250 peserta .
Hadir Ketua DPD Partai Demokrat , Rinto Subekti,SE.MM serta para pengurus DPD Partai Demokrat Jateng, pengurus dan anggota DPC Partai Demokrat se- Jawa Tengah.
Ketua DPD Partai Demokrat jateng Rinto Subekti.SE.MM mengatakan pada bulan bakti Ulang Tahun Partai Demokrat Jateng ke-20, sudah dilakukan banyak hal, yakni, dua bulan sebelumnya sudah melaksanakan vaksin masal covid 19 yang pertama, dan sebelumnya melakukan pemberian sembako, pembagian nasi dus, pembagian makanan untuk masyarakat yang terpapar Covid 19 sedang isoman dan juga pemberian Vitamin C.
Meski demikian DPD Partai Demokrat selama Covid berlangsung sangat mempedulikan masyarakat yang terpapar Covid dan sakitnya berat. ” Selain membawanya ke RSU,juga menyelamatkan dengan mengadakan menyiapkan tabung oksigen. Selain itu sudah melakukan juga pembagian perlengkapan APD,” tambah Sekretaris DPD Partai Demokrat Jateng, Hj Kartina Sukawati, SE.MM.
Wakil Ketua DPD Partai Demokrat Jateng Prajoko berharap di Bulan Bakti Partai Demokrat ke-20 Th , pihaknya bisa memberikan yang terbaik bermanfaat untuk semua masyarakat sekitar maupun masyarakat di luar Kota Semarang.(Mil/bis )