BMKG: Mendekati Akhir Desember, Curah Hujan Semakin Meningkat

JATENGPOS.CO.ID, MAGELANG – Curah hujan mendekati akhir Desember tahun ini diprakirakan semakin meningkat, apalagi ada dampak La Nina, kata Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati.

“Saat ini kita mendekati akhir Desember, pada pekan terakhir Desember, curah hujan akan semakin meningkat apalagi ada dampak La Nina,” katanya dalam sambutan secara daring pada pembukaan Sekolah Lapang Iklim di Magelang, Kamis.

Ia menyampaikan di Kabupaten Magelang dampak La Nina berpotensi meningkatkan curah hujan sampai 20 persen di atas normal.

Menurut dia, dengan peningkatan curah hujan perlu diwaspadai bencana hidrometeorologi.

iklan

“Di Kabupaten Magelang ada beberapa wilayah yang rawan longsor sehingga perlu kewaspadaan mengantisipasi potensi longsor ini. Mohon dicek kawasan lereng-lereng, ciri akan longsor antara lain ditandai tanah retak, tiba-tiba pohon miring, dan muncul mata air pada lereng,” katanya.

Baca juga:  BMKG Imbau Warga Terdampak Gempa Tidak Terpancing Hoaks

Ia menuturkan kalau ada kejadian seperti itu segera melapor ke pihak berwenang agar bisa segara dilakukan antisipasi.

“Kami memprediksi musim hujan akan berakhir sekitar Mei 2021, jadi pekerjaan rumahnya masih panjang,” katanya.

Koordinator BMKG Jateng dan juga sebagai penanggung jawa kegiatan SLI yang berlangsung di Desa Pandean, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang Tuban Wiyoso menyampaikan SLI bertujuan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan petani dalam menerapkan informasi iklim dan cuaca dalam pertanian.

Ia menyampaikan pada SLI kali ini BMKG juga memberikan bantuan kepada kelompok tani berupa benih tomat dan cabai, pestisida, pupuk dan alat ukur curah hujan. (fid/ant)

iklan