Ferrari Terbaru Tipe 488 Dipamerkan di BCA Expo Semarang

- Kepala Kantor Wilayah II BCA Jateng dan DIY, Gunawan Budi Santoso (depan kiri), Direktur BCA Finance Petrus Karim (depan kanan), dan Kepala Divisi Bisnis Kredit Konsumer Felicia Mathilda Simon (kanan, nomor dua dari depan), saat pembukaan BCA Expo Semarang 2018, di MCC Semarang, Sabtu (21/4). FOTO : ANING KARINDRA/JATENG POS

JATENGPOS.CO.ID. SEMARANG- Puluhan mobil premium pabrikan Jepang, Eropa, Amerika, hingga Tiongkok dipamerkan dalam BCA Expo Semarang 2018, yang digelar Sabtu-Minggu (21-22/4), di Marina Convention Center. Setidaknya terdapat merek Lexus, Porsche, Mercedes Benz, BMW, Peugeot, Mazda, Toyota, Honda, Suzuki, hingga Wuling yang dipajang di atrium gedung.

Kepala BCA Wilayah II Jateng-DIY, Gunawan Budi Santoso mengatakan, sedikitnya 45 unit mobil display dan 39 unit untuk test drive dari 16 merek mobil. Bahkan, Ferrari teranyar tipe 488 menjadi primadonanya. BCA sebagai penyelenggara acara beralasan ingin memberikan sesuatu yang berbeda kepada para nasabah calon konsumen di pameran itu.

“Kami berkomitmen untuk memberikan sesuatu yang berbeda pada setiap penyelenggaraan BCA Expo. Tidak hanya program-program yang menarik, tapi juga produk yang diminati pasar,” katanya, disela membuka BCA Expo, Sabtu (21/4).

Baca juga:  Layanan BPJS Kesehatan di Demak Berjalan Normal

Menurutnya, alasan menghadirkan sejumlah merek mobil premium ini karena potensinya bagus dan memiliki banyak peminat. “Coba kita lihat di jalan-jalan atau di televisi banyak yang memakai super car,” ungkapnya.

iklan

Direktur BCA Finance, Petrus Karim menjelaskan, khusus selama pameran ini pihaknya memberikan suku bunga kompetitif mulai dari 3,35% untuk tenor selama setahun untuk mobil. “Suku bunga ini tidak memerlukan syarat apapun, dan bisa dibandingkan toko sebelah,” jelasnya.

Ditambahkan, konsumen juga bisa memilih program lainnya yakni bunga hanya 3,65% untuk dua tahun dan 3,75% untuk tenor tiga tahun. “Minimum uang mukanya juga sangat rendah yakni hanya Rp 5 juta,” imbuh Petrus.

Selain menawarkan pembiayaan Kredit Kendaraan Bermotor (KKB), pada BCA Expo juga memamerkan produk properti. Ada tujuh pengembang perumahan yang terlibat di acara tersebut baik dari Semarang, Yogyakarta dan Jakarta.

Baca juga:  XL Axiata Business Solutions Raih Sertifikasi ISO 22301:2019

“Bunga Kredit Pemilikan Rumah (KPR) yang ditawarkan selama pameran juga sangat kompetitif yaitu 5,88% flat tiga tahun,” terangnya. (aln/mar/muz)

iklan