Hidup Mati di Signal Iduna

Borrusia Dortmund vs Manchester City Rabu (26/10/2022) pukul 02:00 WIB Live SCTV, Champions TV 5 & Vidio

JATENGPOS.CO.ID, DORTMUND – Matchday 5 babak penyisihan Grup G Liga Champions 2022-2023 akan menyajikan laga sengit Borussia Dortmund menjamu Manchester City di Signal Iduna Park, Rabu (26/10/2022) dinihari pukul 02:00 WIB, disiarkan langsung SCTV, Champions TV 5 dan streaming Vidio.com.

Duel antara Borussia Dortmund vs Manchester City akan menjadi laga penentuan bagi tim asuhan Pep Guardiola untuk menjadi juara grup. Saat ini Manchester City berada di peringkat pertama Grup G Liga Champions 2022-2023. The Citizens sudah mengoleksi 10 poin dari empat pertandingan yang sudah berlangsung.

Hasil tersebut didapatkan dari tiga kemenangan dan satu hasil imbang. Tambahan tiga poin akan memastikan Manchester City menjadi juara grup meski menyisakan satu laga lagi setelah menghadapi Borussia Dortmund.

Pasalnya Borussia Dortmund saat ini berada di peringkat kedua klasemen Grup G Liga Champions 2022-2023. Borussia Dortmund berhasil mengoleksi tujuh poin dari empat laga yang sudah dijalani. Kehilangan tiga poin akan membuat Borussia Dortmund tertahan di peringkat kedua.

iklan

Sementara tambahan tiga poin akan membuat raihan poin Borussia Dortmund sama dengan Manchester City. Dengan jumlah poin yang sama dan menyisakan satu pertandingan, laga terakhir akan menjadi peluang bagi Borussia Dortmund untuk menjadi juara grup.

Meski perebutan juara grup kedua tim tersebut terlihat ketat. Namun Manchester City bisa bernafas sedikit lebih lega. Karena The Citizens dapat dipastikan untuk lolos ke babak selanjutnya di Liga Champions 2022-2023.

Baca juga:  Dikalahkan Tim Spanyol, Timnas Pelajar U-15 Gagal ke Final IBER Cup 2019

Sementara Borussia Dortmund masih berpeluang gagal melanjutkan kiprahnya di Liga Champions 2022-2023. Hal tersebut bisa terjadi apabila, Borussia Dortmun mengalami kekalahan melawan Manchester City.

Ditambah Copenhagen mampu mengalahkan Sevilla dan Borussia Dortmund pada laga sisa. Lantaran Copenhagen saat ini tengah mengoleksi dua poin. Meski berada di posisi juru kunci, dua kemenangan di laga sisa bisa membuat Copenhagen lolos ke babak selanjutnya di Liga Champions 2022-2023.

Tambahan enam poin dari dua kemenangan akan menggeser posisi Borussia Dortmund dari peringkat kedua. Sementara Borussia Dortmund akan tergeser ke peringkat tiga dan melanjutkan kiprah mereka di Liga Europa 2022-2023.

Borussia Dortmund saat ini menempati peringkat 2 klasemen Grup G Liga Champions 2022/2023 dengan mengumpulkan 7 poin dari 4 laga. BVB unggul 5 poin dari Sevilla dan Kopenhagen, posisi 3 dan 4. Matchday 5 akan sangat menentukan siapa yang lolos ke 16 besar UCL dan siapa yang mesti rela ditransfer ke UEL (Europa League).

Dortmund akan bekerja keras untuk bisa mengalahkan Manchester City. Menang, dengan skor besar atau kecil, akan membuat BVB lolos ke 16 besar. Skenario lain yang bisa membuat Die Borussen lolos adalah bermain imbang dengan The Citizens, sedangkan di laga lain duel Sevilla vs Kopenhagen berakhir imbang.

Di sisi lain Manchester City yang berada di posisi teratas klasemen UCL Grup G sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar. Namun, The Citizens masih membutuhkan kemenangan, atau paling tidak seri, untuk memastikan posisi juara grup. Karena saat ini City unggul head to head dari Dortmund 2-1.

Baca juga:  Manchester United vs Atalanta

Jelang duel kontra Manchester City, Borussia Dortmund memiliki modal bagus. BVB sukses meraih 2 kemenangan beruntun di Bundesliga. Bahkan, mereka mampu mencetak 5 gol di laga terakhir dan juga clean sheet kontra Stuttgart.

Tren positif diharapkan pelatih Dortmund Edin Terzic, mampu meningkatkan kepercayaan diri pemainnya. Pasalnya, BVB bakal menghadapi Manchester City di Liga Champion 2022/2023 yang dari segi materi pemain dan kualitas tim di atas mereka.

“Kami berharap kemenangan (5-0 melawan Stuttgart) bisa memberi kepercayaan diri lebih kepada pemain. Saya tidak ingin banyak bicara, dan ingin tim ini bermain lebih baik lagi di laga berikutnya,” ucap Edin Terzic.

Di sisi lain Manchester City juga tengah menunjukkan performa impresif. Meski sempat tumbang 1-0 dari Liverpool, The Citizens mampu bangkit saat mengalahkan Brighton dengan skor 3-1.

Ditambah dengan performa Erling Haaland, yang menjadi mesin gol utama Manchester City musim ini. Total, pemain asal Norwegia itu sudah mencetak 17 gol di Liga Inggris dan 5 gol di Liga Champion 2022/2023.

Kehadiran Erling Haalan diakui oleh gelandang Manchester City Kevin De Bruyne, memberi dampak positif bagi timnya. Terlebih, jika The Citizens membutuhkan kemenangan seperti menghadapi Borussia Dortmund.

Baca juga:  Topan Kamuri Tuju Filipina, Pelaksanaan SEA Games 2019 Terancam

“Semua orang tahu dampak yang diberikan Haaland pada tim ini. Dia memiliki kemampuan mencetak gol yang baik, dan kehadirannya akan penting dalam pertandingan yang ketat,” ujar Kevin De Bruyne.

Secara head to head (H2H) Borussia Dortmund kalah dari Manchester City. Dalam 5 pertemuan terakhir, baik di ajang resmi maupun uji coba, Die Borussen cuma mencatat 1 kemenangan dalam periode tersebut. Dalam 3 perjumpaan pemungkas, Dortmund selalu tumbang dari The Citizens meski selalu dengan angka tipis.

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic, diprediksi kembali memainkan formasi 4-2-3-1. Youssoufa Moukoko, yang tampil bagus di beberapa laga terakhir bakal kembali dijadikan penyerang tunggal.

Sementara Manchester City di lain pihak diperkirakan memasang Erling Haaland, sebagai penyerang tengah. Dia bakal didukung Riyad Mahrez, Phil Foden di lini depan, serta Kevin De Bruyne, dari lini kedua dalam formasi 4-3-3. Prediksi skor Barrusia Dortmund 1 – 1 Manchester City. (ito/riz)

Prediksi Pemain

Borussia Dortmund (4-2-3-1) : Gregor Kobel; Niklas Süle, Mats Hummels, Nico Schlotterbeck, Raphaël Guerreiro; Jude Bellingham, Salih Özcan; Karim Adeyemi, Julian Brandt, Giovanni Reyna; Youssoufa Moukoko. Pelatih : Edin Terzic.

Manchester City (4-3-3) : Ederson Moraes; Manuel Akanji, Rúben Dias, Aymeric Laporte, João Cancelo; Kevin De Bruyne, Rodri, Bernardo Silva; Riyad Mahrez, Erling Haaland, Phil Foden. Pelatih : Pep Guardiola.

iklan