32.2 C
Semarang
Senin, 7 Juli 2025

Kegiatan Operasional Penyuluhan KB di Kecamatan Karanganyar 2022

JATENGPOS.CO.ID,  DEMAK – BPKB Kecamatan Karanganyar memfasilitasi kegiatan operasional penyuluhan KB yang dilaksanakan di Balai KB Kecamatan Karanganyar yang dihadiri oleh PKB/PLKB kecamatan Karanganyar, kader-kader IMP dan PUS, Kamis, 09 Juni 2022.

Kegiatan operasional penyuluhan KB ini disampaikan oleh koordinator balai kecamatan Karanganyar Dra.Muji Hastuti,MM yang menyampaikan terkait 100 0 HPK dan Pencegahan Stunting untuk Calon Pengantin, Ibu hamil dan Pasca Salin. Pada kegiatan ini juga disampaikan adanya rencana kegiatan Verval data stunting yang sumber datanya berasal dari pendataan keluarga tahun 2021.

Untuk selanjutnya dilakukan verifikasi data apakah keluarga tersebut berisiko terkena stunting atau tidak. Hal yang penting lainnya ikut disampaikan yaitu tentang Safari KB dalam Rangka Harganas di Bulan Juni ini yang akan dilaksanakan pada 15 Juni 2022.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat menambah wawasan tentang 1000 HPK dan stunting sebagai salah satu upaya penurunan angka stunting di kabupaten Demak.

Baca juga:  Kreasi Wajik Suharno Jadi Hantaran, Simbol Harapan Pernikahan Langgeng

Selanjutnya pada siangharinya, juga dilakukan kegiatan operasional Tenaga Lini Lapangan di Kecamatan Karanganyar 2022. Dalam kesempatan itu Balai Penyuluh KB Kecamatan Karanganyar memfasilitasi kegiatan operasional lini lapangan  yang dilaksanakan pukul 11.00 WIB dan bertempat di BPKB kecamatan Karanganyar. Kegiatan ini sendiri diikuti oleh PKB, kader /admin TPK desa dan perwakilan dari Dinpermades P2KB Drs.Ahlam Kamal, MM selaku Sub Koordinator Advokasi, KIE dan penggerakan bidang P2PP, serta Amiruddien, S.IP, M, M. Selaku Kepala Seksi Penyuluhan dan Pendayagunaan Penyuluh Lapangan KB dan Kader Desa bidang P2PP, dan Siti Fadhilah,S.I.Kom selaku Sub Koordinator Jaminan Pelayanan Keluarga Berencana.

Kegiatan operasional lini lapangan ini dibuka oleh koordinator balai kecamatan Karanganyar yang menyampaikan bahwa kegiatan hari ini sebagai sosialisasi TPK (Tim Pendamping Keluarga), target sasaran TPK di masing-masing desa dan teknis pelaksanaan TPK.

Ada kesempatan itu Drs.Ahlam Kamal, MM menyampaikan terkait pengertian Banggakencana beserta program didalamnya termasuk Pembinaan Stunting oleh kader TPK. Pada waktu yang sama, Ahlam juga menyinggung verval data stunting yang datanya diambil dari PK 2021.

Baca juga:  Geger Pengakuan Pria Menginap Tiga Hari di Bangunan Kosong RSK Tayu (1)

“Diharapkan petugas dan kader ikut membantu dan saling bekerja sama dalam upaya percepatan penurunan angka stunting di kabupaten Demak,” ujarnya.

Sementara itu Ana Farichatin,S.K.M menjelaskan terkait Teknis Pengisian Google Form untuk sasaran Ibu Hamil dan Ibu Pasca Salin serta kelengkapan administrasi yang diperlukan dalam penyusunan SPJ TPK.

Adapun operasional tenaga lini lapangan diatur dalam Peraturan Kepala Badan Kependudukan Dan Keluarga Berencana Nasional nomor : 87/per/g3/2014 tentang pedoman pelaksanaan penggerakan lini lapangan program kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga tahun 2014.

Bahwa keberhasilan program kependudukan dan keluarga berencana bertumpu pada tersedianya sistem Informasi manajemen, mekanisme operasional yang baku serta sumber daya manusia sampai dengan lini lapangan, utamanya peran Petugas Lapangan KB/Penyuluh KB (PLKB/PKB) dan Institusi Masyarakat Pedesaan/Perkotaan. (*)

TERKINI

Rekomendasi

Lainnya