Media Audio Visual Giatkan Belajar Biologi Siswa

Dra. Eny Lestyowati Guru Biologi SMA N 1 Boja

JATENGPOS.CO.ID, – Pemanfaatan media audio visual sering terlewatkan oleh guru. Tidak hanya power point yang dapat dijadikan alat bantu dalam menjelaskan materi pada peserta didik. Tetapi dapat diperjelas dengan menggunakan alat bantu atau media audio visual. Karena dengan menggunakan media audio visual dapat meningkatkan semangat pada peserta didik. Peserta didik lebih dominan menyukai bentuk media audio visual ketimbang audio saja. Karena lebih menarik dan sejenak dapat menghilangkan kantuk lebih-lebih pada jam-jam terakhir saat proses belajar mengajar berlangsung.

Penentuan media audio visual ini untuk menjawab permasalahan yang terjadi  pada lemahnya peserta didik saat  menerima materi biologi. Kurangnya konsentrasi pada saat mengikuti pembelajaran berlangsung, sehingga berakibat pada pemerolehan hasil belajarnya. Proses pembelajaran yang masih monoton membuat peserta didik kurang respek pada mata pelajaran tersebut. Terutama ketika memberikan materi meganalisis hubungan antara struktur jaringan penyusun organ pada sistem sirkulasi dalam kaitannya dengan bioproses dan gangguan fungsi yang dapat terjadi pada sirkulasi manusia. Pada materi ini yang sebelumnya menggunakan  media power point dan setelah menggunakan media video audio visual nampak jelas perbedaannya. Keaktifan peserta didik dalam mengikuti pelajaran  lebih terasa, sehingga pembelajaran lebih hidup.

Baca juga:  Tumbuhkan Sikap Empati Anak

Dengan sajian dengan pemutaran video kartun gologan darah pada materi sistem sirkulasi ini dapat menarik perhatian peserta didik. Melalui bantuan video ini peserta didik dapat mengidentifikasi pembagian golongan darah, menganalisis proses pembekuan darah, mampu menganalisis struktur dan fungsi jantung, menjelaskan proses peredaran darah, Mengidentifikasi kelainan dan gangguan pada sistem peredaran darah serta menganalisis teknologi berkaitan dengan kesehatan jantung. Melihar dari indikator pencapaian materisistem sirkulasi ini memang sangat tepat jika pembelajaran disertai dengan menampilkan video supaya dapat memperjelas materi ajarnya.

Sikap kritis peserta didik juga muncul setelah  tayangan video berakhir. Dengan beberapa pertanyaan yang diajukan guru kepada peserta didik untu k membangun komunikasi atau menguji sejauh mana pengetahuan peserta didik yang dimiliki terkait dengan materi tersebut. Diskusi yang aktif antar peserta didik maupun dengan guru mencerminkan rasa ingin tahu yang tinggi terhadap materi. Maka, dengan media video dapat meningkatkan semangat belajar peserta didik pada pelajaran biologi.

iklan
Baca juga:  Membangun Karakter Anak dari Usia Dini
Dra. Eny Lestyowati_
Guru Biologi SMA N 1 Boja
iklan