Media Gambar Tingkatkan Kemampuan Menulis Descriptive Text

Tin Ahsina, S.Pd SMP NEGERI 3 GARUNG

JATENGPOS.CO.ID, – Pembelajaran Bahasa Inggris di SMP adalah menuntut peserta didik untuk meningkatkan empat kemampuan dasar, yaitu mendengarkan, berbicara, membaca, dan menulis. Dari keempat kemampuan tersebut yang paling banyak membutuhkan latihan adalah berbicara dan menulis. Upaya peningkatan ketrampilan tersebutdilakukan secara bertahap. Pada kenyataannya bahwa peserta didik kelas VII SMP Negeri 3 Garung masih memiliki kemampuan menulis yang sangat rendah. Apakah yang bisa dilakukan oleh guru untuk meningkatkan kemampuan menulis peserta didik?

Peserta didik masih merasa kesulitan untuk menuangkan idenya dalam bentuk tulisan karena ada beberapa kemungkinan. Kemungkinan-kemungkinan penyebab rendahnya kemampuan menulis peserta didik antara lain 1) strategi pembelajaran yang digunakan masih belum cukup untuk memfasilitasi kemampuan menulis peserta didik. 2) Pemanfaatan alat/media pembelajaran yang belum maksimal. tentunya guru dituntut memanfaatkan media  pembelajaran yang lebih tepat dan variatif.

Karena faktor-faktor penyebab tersebut maka kita harus mengatasi masalah rendahnya kemampuan menulis dan prestasi belajar dan juga dapat memberikan kontribusi pada guru sehingga meningkatkan kinerjanya/profesionalitasnya.Media gambar adalah salah satu media yang digunakan dalam upaya memberikan stimulus kepada peserta didik. Dengan media gambar daya nalar tentang suatu peristiwa lebih terarah yang dapat untuk memunculkan respons berupa ide-ide yang dituangkan ke dalam bentuk tulisan.

Baca juga:  Tingkatkan Kreatifitas Siswa dengan Metode Demonstrasi

Manfaat Media Gambar dalam Penulisan Descriptive Text

iklan

Association of Education and Communication Technology(AECT), mengatakan bahwa media sebagai segala bentuk dan saluran yang digunakan untuk menyampaikan pesan dan informasi. Association of Education and Communication Technology(AECT), mengatakan bahwa media sebagai segala bentuk dan saluran yang digunakan untuk menyampaikan pesan dan informasi.

Media pembelajaran adalah alat, sarana, perantara, dan penghubung untuk menyebar, membawa atau menyampaikan sesuatu pesan (message) dan gagasan, sehingga dapat merangsang pikiran, perasaan, perbuatan, minat serta perhatian siswa sedemikian rupa sehingga proses belajar mengajar terjadi pada diri siswa. Dalam media pembelajaran terdapat dua unsur yang terkandung , yaitu (a) pesan atau bahan pengajaran yang akan disampaikan atau perangkat lunak, dan (b) alat penampil atau perangkat keras.

Baca juga:  Pendidikan Karakter dalam Pembelajaran IPS

Gambar fotografi merupakan salah satu media pengajaran yang amat dikenal di dalam setiap kegiatan pengajaran hal ini disebabkan kesederhanaannya, tanpa memerlukan perlengkapan dan tidak diproyeksikan untuk mengamatinya. Media gambar termasuk kepda gambar tetap atau still picture yang terdiri dari dua kelompok, yaitu: pertama flat opaque picture atau gambar datar tidak tembus pandang, misalnya gambar fotografi, gambar dan lukisan cetak. Kedua adalah transparent picture atau gambar tembus pandang, misalnya film slides, film strips dan transparancies. Gambar pada dasarnya membantu mendorong para siswa dan dapat membangkitkan minatnya pada pelajaran.

Namun yang termasuk media gambar yang digunakan dalam penulisan descriptive text yakni Flat opeque picture, karena gambar datar tidak tembus pandang ini mudah pengadaannya serta biasanya relatif murah. Jadi media gambar adalah media yang dipergunakan untuk memvisualisasikan atau menyalurkan pesan dari sumber ke penerima (peserta didik). Pesan yang akan disampaikan dituangkan ke dalam komunikasi visual, di samping itu media gambar berfungsi pula untuk menarik perhatian, memperjelas sajian ide, mengilustrasikan atau menghiasi fakta yang mungkin akan cepat dilupakan atau diabaikan bila tidak digrafiskan.

Baca juga:  Tingkatkan Tatakrama Siswa dengan Pembiasaan

Penggunaan media gambar yang mudah diperoleh ternyata memudahkan pesertadidik dalam menulis descriptive text. Karena peserta didik akan menemukan ide yang akan dituangkan dalam tulisan melalui komunikasi visual. Disamping itu media gambar jugaa kanl ebih menarik bagi penulis.

Tin Ahsina, S.Pd

SMP NEGERI 3 GARUNG

iklan