Mudahkan Pelayanan Dinas Kesehatan Kota Semarang Luncurkan 4 Aplikasi Baru


JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – Menghadapi Era Industri 4.0, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Semarang terus berinovasi untuk mempermudah pelayanannya dalam memantau kesehatan warga Kota Semarang dengan meluncurkan 4 aplikasi kesehatan yang dapat diakses oleh masyarakat.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Semarang, Widoyono mengungkapkan, peluncuran 4 aplikasi baru ini sebagai langkah konkret Dinkes Kota Semarang untuk meningkatkan pelayanannya bagi masyarakat di Kota Semarang.

“Ini kan sekarang eranya digital, semuanya serba digital. Kalo kita tidak mengikuti perkembangan zaman nanti malah tertinggal, jadi perlu inovasi berbasis teknologi untuk memudahakan kehidupan”,katanya di sela sela acara Rakernas Dinas Kesehatan Kota Semarang, Senin (29/04/2019).

Lanjut Widoyono memberberkan, empat aplikasi yang diluncurkan Dinas Kesehatan Kota. Pertama, “SiKOMIKKU” (Sistem Komunikasi Kesehatan Ibu). Kedua, “Si Kempling” (Sistem Kesehatan Masyarakat dan Penyehatan Lingkungan). Ketiga, “ASIK” Aplikasi Kesehatan Usia Produktif dan terakhir “SI NIKIMAS (Sistem Informas Penilaian Kenirja Puskesmas).

iklan
Baca juga:  Pemudik Dilepas Balik ke Kalteng oleh Dirut Semen Gresik

“Pertama IKOMIKKU itu aplikasi yang ditujukan untuk ibu hamil mempermudah mereka dalam mendapatkan informasi tentang kehamilannya. Kedua Si Kempling ini inovasi Pemkot Semarang untuk mendata kondisi sanitasi di Kota ini. Ketiga “ASIK” aplikasi ini di tujukan bagi para remaja atau pemuda di Kota Semarang sebagai media pemantau hasil pemeriksaan kesehataan mereka, dan mereka bisa konsultasi juga lewat aplikasi ini. Terakhir, adalah aplikasi NIKIMAS sebagai media untuk menilai dan memantau kegiatan dan manajemen puskesmas di Kota Semarang”,bebernya.

Widyono menambahkan masyarakat dapat mendonwload keempat aplikasi tersebut melalui Google Playstore

“Semuanya bisa di download ini Playstore, lalu timggal mengisi data diri dan mengikuti petunjuk pemakaian aplikasi tersebut”,imbuhnya.

Baca juga:  SMP IT PAPB Khataman, Siapa Saja yang Ikut

Sementara Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi memberikan apresiasi pada Dinas Kesehatan atas inovasi yang terus di lakukan.

“Dengan adanya aplikasi tersebut bisa menambah kemajuan layanan kesehatan khususnya di Kota Semarang. Apabila warganya sehat, maka menurutnya kotanya akan semakin maju”,kata Hendi.

Dirinya juga terus mendorong terus Dinkes terus bertransformasi dan berinovasi untuk memberikan layanan bagi warga Kota Semarang. (fid/ntan).

iklan