Pemanfaatan Video Pembelajaran Tingkatkan Kemampuan Siswa dalam Praktik Membuat Bangun Ruang

Mohamad Muklisin, S.Pd.

            Mata pelajaran matematika sampai saat ini masih menjadi momok menakutkan bagi setiap siswa di semua jenjang pendidikan, terutama di jenjang sekolah dasar. Kemampuan berpikir logika merupakan syarat mutlak dalam memahami mata pelajaran matematika, sehingga banyak siswa yang menghindari dan malas belajar matematika, maka dari itu guru dituntut kreatif dalam menyampaikan proses pembelajaran. Salah satu cara untuk menghasilkan proses pembelajaran matematika yang mudah dan menarik adalah dengan memanfaatkan video sebagai sumber dan media pembelajaran. Berbagai hasil penelitian menunjukkan bahwa orang lebih tertarik belajar menggunakan media video daripada belajar melalui media teks dan gambar diam (Fadhli, 2015). Munir mendefinisikan video sebagai teknologi penangkapan, perekaman, pengolahan, penyimpanan, pemindahan, dan perekonstruksian urutan gambar diam dengan menyajikan adegan-adegan dalam gerak secara elektronik sehingga video tampak seperti gambar yang bergerak (Munir, 2013).

Baca juga:  Nilai karakter Dalam Serat Pepali Ki Ageng Selo

            Dalam pembelajaran mata pelajaran matematika kelas 6 semester 2 di SD Negeri 5 Kemujan dengan materi pokok bangun ruang prisma, tabung, limas, kerucut, dan bola siswa masih belum memahami konsep dasar bangun ruang. Siswa ketika dihadapkan dengan jaring-jaring bangun ruang yang  merupakan pola suatu bangun atau gabungan dari bangun datar yang jika dihubungkan akan membentuk suatu bangun ruang masih kebingungan, tidak paham dan bagaimana jarring-jaring tersebut dapat membentuk suatu bangun ruang. Maka siswa perlu untuk melakukan proses pembelajaran secara saintifik yaitu mengamati, menanya, mencoba, menalar, dan mengkomunikasikan yang menjadi prinsip pembelajaran pada kurikulum K13 pada abad 21 saat ini. Karena banyaknya siswa yang ada dalam kelas dan banyaknya jenis bangun yang harus dipahami oleh siswa maka guru untuk mempermudah dalam praktik membuat bangun ruang maka guru menyediakan media pembelajaran berupa video pembelajaran mengenai langkah-langkah membuat bangun ruang.

Baca juga:  Karakter Ideal Siswa di Kegiatan Praktikum Limbah

            Sebagai langkah awal guru memutarkan video pembelajaran mengenai langkah-langkah membuat bangun ruang yang bersumber dari youtube, kemudian guru membuat tulisan dalam beberapa kertas kecil sejumlah siswa kelas 6 yang telah dituliskan jenis bangun ruang, selanjutnya siswa mengambil kertas sesuai acak agar tidak ada rasa kecemburuan tentang bangun ruang, siswa tidak bisa memilih bangun ruang yang mudah dan bangun ruang yang sulit agar sesuai dengan prinsip keadilan. Kemudian siswa mulai melakukan praktik membuat bangun ruang setelah mempersiapkan bahan dan alat seperti gunting, kertas, lem, penggaris, dan jangka. Pada awal praktik siswa masih merasa kesulitan karena itu merupakan pengalaman pertama kalinya. Guru selalu mendampingi dan membimbing siswa dalam melakukan praktik dengan sesekali memutarkan kembali video untuk menambah pemahaman siswa. Bangun ruang merupakan satu di antara materi pokok dalam mata pelajaran matematika. Bangun ruang adalah bangun tiga dimensi yang memiliki volume atau isi. Selain volume dan isi, bangun ruang juga memiliki tiga komponen penyusun lain berupa sisi, rusuk, dan titik sudut. Bangun ruang dibagi menjadi dua jenis, yaitu bangun ruang bersisi datar dan bangun ruang bersisi lengkung

Baca juga:  “VP” Mendongkrak Nilai Siswa di Masa Pandemi

Dengan melihat video pembelajaran mengenai langkah-langkah membuat bangun ruang siswa kelas 6 di SD Negeri 5 Kemujan dari 15 anak semua mampu dan berhasil membuat bangun ruang yang ditugaskan oleh guru, semua siswa melakukan praktik dengan baik serta siswa dapat memahami konsep susunan bangun ruang yang berawal dari jaring-jaring.

iklan

 

Oleh : Mohamad Muklisin, S.Pd.

Guru SD Negeri 5 Kemujan

iklan