PSIS Cari Kiper

JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – PSIS Semarang lakukan evaluasi pasca putaran pertama Liga 1 2022 usai. CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi mengatakan evaluasi penting dilakukan guna meningkatan performa skuad Mahesa Jenar pada putaran kedua Liga 1 mendatang.

“Setelah PSIS Semarang melawan Bali United kemarin, kita evaluasi total keseluruhan untuk persiapan putaran kedua kompetisi,” ujar Yoyok Sukawi, Rabu (28/12/2022).

Yoyok mengakui untuk evaluasi ini sudah pasti bongkar pasang pemain bakal dilakukan. Pihaknya akan menambah pemain sesuai kebutuhan tim. Sedangkan untuk posisi pemain yang dicari yakni mulai dari kiper sampai pos striker.

“Kami akan mencari kiper, bek, gelandang, dan juga striker. Gelandang atau playmaker tentu asing agar bisa membantu kerja Carlos Fortes dan Marukawa di depan,” terang Yoyok.

iklan
Baca juga:  Isyarat Ten Hag

Sedangkan untuk kiper, Yoyok menjelaskan kemungkinan akan mengincar kiper Timnas Indonesia. Beberapa nama kiper Timnas sudah diincar dan melihat perkembangan lebih lanjut.

Hanya saja Yoyok enggan menyebutkan nama nama kiper incaran PSIS Semarang tersebut. Apalagi kiper tersebut saat ini masih terikat kontrak bersama timnya sekarang.
“Untuk nama kiper belum bisa disebutkan sekarang. Tak etis lah, kita masih hormati tim lamanya dan dia masih bersama klubnya saat ini,” pungkas Yoyok. (bls/.riz)

iklan