Rotary Bojong Semarang Gelar Konser Sosial Musik Klasik

Puncak HUT ke-37 Rotary Bojong Semarang

FOTO BERSAMA : Segenap pengurus Rotary Bojong Semarang dan Opus Nusantara tengah pose bersama usai menggelar rapat terbatas di Semarang.
FOTO BERSAMA : Segenap pengurus Rotary Bojong Semarang dan Opus Nusantara tengah pose bersama usai menggelar rapat terbatas di Semarang.

JATENGPOS.CO.ID, SEMARANG – Mengusung tema acara “ Share Book Share Happines “ menjadi puncak kegiatan ulang tahun ke-37 Rotary Bojong Semarang yang bekerja sama dengan Opus Nusantara. Kegiatan sosial itu, terangkum dalam pertunjukan musik klasik piano di lima Kota Besar di Indonesia. Silvianti Widayat selaku Presiden Rotary Bojong Semarang, mengatakan pihaknya berperan sebagai komunitas dan pegiat sosial yang bergerak dalam bidang kesehatan dan bakti sosialerbagai bidang. Oleh karena itu, puncak ulang tahun ke-37 komunitas yang dia pimpin, akan memberikan sumbangsih sosial berbeda dengan tahun sebelumnya.

“Menggandeng Opus Nusantara yang merupakan wadah bakat musik klasik profesional, puncak acara HUT ke-37 Rotary Bojong Semarang bakal lebih berwarna. Giat sosial penggalangan dana kami rangkai dalam pertunjukan musik klasik dan hasil atensi penonton kami salurkan untuk anakanak dalam bentuk pendidikan berbagi buku,”ujarnya, kepada Jateng Pos, di sebuah resto di Semarang, belum lama ini.

Baca juga:  Penambangan Pasir Ilegal Kembali Marak

Dikatakan Silvianti, penggalangan dana tersebut dikemas melalui pertunjukan musik klasik yang akan menampilan tiga musisi klasik profesional. Mereka akan tampil road show di lima kota yakni, Bandung, Pekanbaru, Makasar, Surabaya dan Semarang sebagai kota akhir sekaligus mengisi puncak acara.

“Ada lima kota yang menjadi agenda kegiatan sosial kami bersama Opus Nusantara, di Semarang yang akan di gelar pada 21 Maret 2019 mendatang di Aston Inn Hotel Pandanaran, merupakan puncak kegiatan kami,”imbuhnya.


Direktur Opus Nusantara Eleonora Aprilita dan sebagai anggota Rotary Bojong Semarang, menerangkan kerja sama tersebut, merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama. Kolaborasi event musik dengan giat sosial penggalangan dana akan menampilkan tiga musisi musik klasik profesional.

Baca juga:  Menu Khas Jepang Penggugah Selera

“ Ada tiga pianis proesional yakni Alfred Sugiri (piano), Siu Bee Lee (violin) dan Bryan Ghozali (cello). Mereka bertiga akan tampil spesial dalam panggung musik klasik bergengsi di lima kota menghibur pengunjung (peserta donasi kegiatan sosial),”jelasnya.

Donasi kegiatan sosial berbagi buku difokuskan di tiga pondok baca Kendal, Semarang dan Purwodadi bekerja sama dengan kelas Leterasi Semarang serta penggalangan dana untuk Yayasan Kasih Kanker Anak Indonesia (YKKAI) Jawa Tengah. Jika anda penggemar musik klasik dan masyarkat luas cukup membeli tiket seharga Rp 300.000 dan bisa menghubungi 087225748967 atau 08122865434. (ucl/rit)