Strategi Penerapan Ragam Asesmen Merdeka Belajar Pada Mata Pelajaran PAI

Edi Supriadi, S.Pd.I

Proses pembelajaran dari kurikulum merdeka sebetulnya relative samadengan kurikulum 2013 bergantung gurunya mau menggunakan model pembelajaran apa yang sekiranya cocok sesuai dengan capaian pembelajarannya. Proses pembelajaran PAI yang diberikan dengan menggunakan model pembelajaran yaitu JIGSAW, dengan langkah sebagai berikut

Anak – anak perhatikan, bapak hitung 1 sampai dengan 5 ya, dan ingat baik – baik jangan sampai lupa nomor yang tadi berikan sama kalian.

Sekarang yang kebagian nomor satu silahkan berkumpul dengan temannya yang lain dan langsung dijadikan kelompok satu.Yang kebagian nomor dua juga sama silahkan berkumpul dan jadikan kelompok dua.Yang kebagian nomor tiga juga sama silahkan berkumpul dengan temannya yang lain dan jadikan kelompok tiga.

Semuanya sudah berkumpul membentuk kelompok belajar semuanya menjadi 5 kelompok.Dari tiap – tiap kelompok tunjuk oleh kalian siapa temanmu yang sanggup menjadi ketua tim ( tim inti ), sudah dibentuk semuanya ? dengan kompaknya mereka menjawab “ sudah siap pak “.

iklan
Baca juga:  EKIKAYA, Tingkatkan Hasil Belajar Siswa Belajar IPA

Nah sekarang, bapak kasih materi mulai dari kelompok 1 sampai dengan kelompok 5, dengan materi yang berbeda tentunya kelompok satu sampai dengan kelompok lima. Silahkan kalian fahami terutama ketua tim harus sanggup menjelaskan kepada teman – temannya yang lain, bapak kasih waktu selama 15 menit. Dan menjelaskan kembali kepada teman satu kelompoknya barangkali ada yang belum faham.Selanjutnya Ketua tim masing-masing kelompok untuk mengirimkan empat teman bergabung ke kelompok lainnya, misalkan kelompok 1 teman yang empat orang itusatu orang masuk kelompok 2, satu orang masuk ke kelompok 3, satu orang masuk ke kelompok 4 dan satu orang lagi masuk ke kelompok 5. Demikian juga sama kelompok 2, 3, 4 dan 5 menyebar ke kelompok temannya yang lain ( colaborasi ). Ketua tim inti diam di kelompoknya masing-masing untuk menyambut tamu ( temannya ) dari kelompok lainnya.

Baca juga:  Home Visit Tingkatkan Kedisiplinan Siswa di Masa Pandemi

Bapak kasih waktu 15 menit ketua tim harus menjelaskan materi yang diterima kepada teman – temannya yang datang dari berbagai berlompok.

Jika sudah ada yang belum jelas silahkan tanyakan kepada ketua tim yang menjelelaskan tadi. Udah selesai semuanya anak – anak ?udah pak.

Sekarang silahkan kalian kembali kepada kelompok semula asal dari kelompok 1 kembali kepada kelompok 1, yang kelompok 2 kembali kepada kelompok 2, dan seterusnya sampai dengan kelompok 5.

Tugasnya sekarang temanmu yang ditugaskan belajar ke kelompok yang lainnya silahkan sampaikan kepada kepada temanmu dalam satu kelompok. Jadi semua terlibat menyampaikan materi pelajaran, bapak kasih waktu tiap anak waktunya 5 menit, karena tadi yang keluar tugas belajar ke kelompok lain ada 4 orang, tiap – tiap orang mempunyai 5 menit untuk menjelaskan kepada temannya dalam satu kelompok, jadi waktu yang dibutuhkan 20 menit. Waktunya sudah habis 20 menit anak-anak, sekarang ketua tim inti dibantu satu orang temannya jika dibutuhkan mempresentasikan materi pelajarannya yang telah diterimanya di depan kelas, mulai dari kelompok 1 sampai dengan kelompok 5, dengan durasi waktu 5 menit perkelompok. Selesai semua kelompoknya menjelaskan materi pelajaran yang disampaikan oleh Guru PAI, bapak kasih waktu 10 menit untuk Tanya jawab barangkali masih ada yang belum faham.Kemudian aku mengadakan refleksi, kesimpulan serta evluasi materi pelajaran dengan menelan wkatu 5 menit

Baca juga:  Nilai Sikap Benteng Kuat Prestasi

Jadi proses pembelajaran semuanya menelan waktu 3 jam pelajaran, 45 menit persiapan pembelajaran, menyampaikan tujuan pembelajaran, dan membagi tugas kelompok, 90 menit adalah kolaborasinya sampai dengan kesimpulannya. Setelah selesai proses pembelajaran disampaikan, aku mengadakan evaluasi sampai sejauh mana daya serap yang di raih oleh peserta didik, ternyata kesimpulannya mereka begitu tertarik, antusias,  karena dalam proses pembelajaran seperti itu semuanya terlibat.

Edi Supriadi, S.Pd.I

SDN 1 Bedingin Todanan Blora

iklan