Youtube Dukung Pembelajaran Matematika Siswa SMA

Nurwidayani Respatiningsih,S.Pd Guru Matematika SMA Negeri 1 Gemolong Sragen
Nurwidayani Respatiningsih,S.Pd Guru Matematika SMA Negeri 1 Gemolong Sragen

Cakupan materi dalam pembelajaran matematika sangat banyak antaran lain geometri, Aljabar, kalkulus dan juga Trigonometri dll. Dari materi – materi tersebut ada materi yang sangat menekutka bagi siswa yaitu trigonometri.
Trigonometri merupakan cabang matematika yang berhadapan dengan sudut segitiga, materi yang membutuhkan pemahaman tentang perbandingan sisi – sisi dan sudut dalam segitiga.

Trigonometri memiliki banyak aplikasi pada kehidupan sehari-hari, diantaranya pada bidang teknik sipil dan astronomi. Trigonometri juga memiliki kaitan yang sangat erat dalam kehidupan kita, baik secara langsung maupun tidak langsung, ilmu perbintangan dan konstruksi bagunan juga sangat dibantu oleh hadirnya trigonometri.

Awalnya trigonometri dapat dilacak hingga zaman Mesir kuno dan Babilonia dan peradaban Lembah Indus, lebih dari 3000 tahun yang lalu. Matematikawan india adalah perintis penghitungan variable aljabar yang digunakan untuk menghitung adastronomi dan juga trigonometri. Lagadha adalah matematikawan yang dikenal sampai sekarang yang menggunakan geometri dan trigonometri untuk penghitungan astronomi dalam bukunya Vedanga,Jyotisha, yang sebagian besar hasil kerjanya hancur oleh penjajah India. Matematikawan Yunani Hipparchus seketar 150 SM menyusun tabel trigonometri untuk menyelesaikan segi tiga.

Baca juga:  Kooperatif TipeTPS padaPembelajaran Matematika di SMP/MTs

Dalam kehidupan sehari hari kita sering melihat seorang sedang mengukur jalan yang akan diperbaiki atau pun gedung yang sedang dibangun. Para arsitek tersebut bekerja dengan menggunakan perbandinagan trigonometri.

iklan

Mempelajari matematika khususnya trigonometri sangat membutuhkan pemahaman dan penalaran yang luas. Begitu juga bagi siswa di kelas X IPA SMA Negeri 1 Gemolong, dimana siswa masih mengandalkan guru sebagai satu satunya sumber belajar. Penulis sebagai guru Matematika merasa kurang adanya keseimbangan antara dirinya dan siswa. Hal ini dikarenakan siswa belum siap dengan materi yang akan diajarkan. Demikian juga halnya pada materi Trigonometri.

Penulis membutuhkan suatu media yang mampu mendukung pembelajarannya sehingga dapat cepat menangkap maksud dari materi. Perlu media konten yang mewakilinya dalam memperkuat penjelasannya yang membuat siswa tidak hanya paham melainkan juga trampil.

Baca juga:  PBL Berbasis Lingkungan Sekolah Tingkatkan Pembelajaran Matematika

Dalam hal ini penulis juga melihat peluang, dengan memanfaatkan android yang dimiliki siswa. Didalam android mereka banyak aplikasi – alikasi yang dapat digunakan untuk mendukung pembelajaran di kelas salah satunya “YOUTUBE“.

Seperti yang kita ketahui youtube merupakan media konten situs web yang menyediakan berbagai macam video mulai dari video klip sampai film, serta video-vidio yang dibuat oleh pengguna youtube sendiri. Tidak sedikit orang-orang yang menjadi terkenal hanya dengan meng upload video mereka di youtube. Oleh karena itu youtube menjadi salah satu pilihan bagi mereka yang ingin keuntungan. Mulai dari menyanyi juga menari bisa menjadi sebuah pilihan.

Dalam dumia pendidikan vidio pembelajaran dari youtube dapat dimanfaatkan untuk pembelajaran interaktif dikelas, baik untuk peserta didik maupun pendidik itu sendiri melalui persentasi secara online maupun ofline. Pemanfaatan youtube sebagai media pembelajaran dapat digunakan setiap saat tanpa dibatasi oleh ruang dan waktu dengan syarat computer atau media presentasi terhubung dengan internet.

Baca juga:  Pemanfaatan Lingkungan Sebagai Media Pembelajaran

Adapun beberapa manfaat bagi para pengguna Antara lain adalah berbagai ilmu. Bukan hanya sebagai sarana hiburan, namun beberapa pengguna youtube juga mengapload bermacam-macam tutorial yang sangat berguna. Contohnya sepertiresep makanan atau tutorial untuk memainkan alat music sehingga anda tidak harus kursus jauh-jauh atau mengeluarkan biaya yang banyak.

Didalam aplikasi youtube,penulis mendapatkan video-vidio pembelajaran matematika yang sangat bagus digunakan sebagai tambahan dalam pembelajaran di kelas. Penulis menentukan video yang pas untuk materi trigonometri yaitu yang dapat membuat siswa lebih memahaminya. Penulis kemudian menyampaikan video tersebu di kelas, lalu siswa dapat mengulang kembali kapanpun dan dimanapun dengan android, mereka membuka link tersebut.

Setelah melaksanakan pembelajaran dengan youtube, siswa lebih antusias dan kompetensi siswa dalam materi trigonometri meningkat. Pembelajaran Matematika menjadi menyenangkan bahkan Matematika matematika bukan lagi pelajaran yang menakutkan bagi siswa.

Nurwidayani Respatiningsih,S.Pd
Guru Matematika SMA Negeri 1 Gemolong Sragen

iklan