Di Salatiga Muncul Wacana Generasi Yaris Jilid 3, Farros Duet – Reza

GENERASI YARIS : Faros putra Muh. Haris saat mendaftar ke DPC Gerindra diterima Reza putra Yuliyanto.( foto : dekan/ jateng pos).

JATENGPOS. CO. ID, SALATIGA- Dinamika Pilkada Salatiga semakin menarik dan penuh kejutan

dengan munculnya politisi muda dari PKS, Muhammad Abdul Fattah Ismail Farras yang turut ambil formulir pada sejumlah partai politik.

Putra sulung Muh.Haris mantan Wakil Walikota Salatiga dua periode ini, Senin ( 3/6/2024) memutuskan maju sebagai kandidat Wali Kota Salatiga melalui Partai Gerindra dengan mengambil formulir pendaftaran. Sebelumnya Farros sapaan akrabnya sudah mendaftar melalui partainya PKS.

Ada momen menarik ketika Farros mendaftar. Saat ia diterima oleh kader muda Partai Gerindra Salatiga Reza yang tak lain putra sulung Yuliyanto mantan Wali Kota dua periode yang berpasangan dengan Muh. Haris yang merupakan ayah Farros. Maka muncul wacana untuk menduetkan anak- anak muda ini untuk maju berpasangan sebagai duet Yuliyanto- Haris ( Yaris) part 3 atau all new Yaris.

iklan
Baca juga:  Guru Luar Jateng Ikuti Pelatihan Menulis Artikel

Sementara menurut Farros, keputusan mengikuti kontestasi Pilwakot 2024 d atas inisiatif pribadi.
“Tentu keinginan pribadi, bahwa orangtua (Muh Haris ) adalah inspirasi,” katanya kepada wartawan di Kantor DPC Partai Gerindra Kota Salatiga, Senin (3/6/2024).

Politisi muda PKS ini mengaku memiliki komitmen dan cita-cita maju dalam Pilkada karena ingin memberikan kontribusi kepada warga Kota Salatiga.
Farros menyebut, jika terpilih sebagai pemimpin Kota Hati Beriman bakal kembali mengembangkan serta lebih memperhatikan potensi olahraga di Salatiga.
“Karena, dulu kita pernah punya atlet-atlet yang dikenal sampai tingkat nasional. Soal pasangan, siap dengan siapapun asalkan bersedia memajukan Kota Salatiga,” pungkasnya.

Saat mendaftar ke kantor DPC Gerindra, Farros ditemani sejumlah pengurus DPD PKS Salatiga dan sejumlah kader. Ia berjalan dari kantor PKS menuju kantor DPC Gerindra di Tingkir yang jaraknya berdekatan.( deb/jan)

Baca juga:  Jelang Pilkada Baliho Adik Bupati Sragen Curi Perhatian
iklan