Komik Digital, Tingkatkan Keterampilan Menulis Siswa

Putri Naimatul Jannah, S.Pd.

      Keterampilan menulis merupakan keterampilan bahasa Indonesia dalam bentuk tulisan. Keterampilan menulis merupakan hasil dari keterampilan membaca, mendengar, dan berbicara. Menurut Kusumaningsih (2013:66) mengungkapkan bahwa keterampilan menulis sangat penting bagi setiap siswa, karena untuk mengasah keterampilan menulis tersebut seorang siswa harus memiliki banyak ide, ilmu pengetahuan, dan pengalaman hidup. Salah satu proses paling penting dalam menulis adalah membaca.

      Sejak dilaksanakannya pembelajaran jarak jauh, siswa menjadi tidak semangat untuk belajar dan minat bacanya semakin berkurang. Hal tersebut terjadi karena sebagian siswa lebih memilih untuk memanfaatkan waktunya untuk bermain daripada membaca. Berkurangnya minat baca siswa menyebabkan menurunnya kemampuan menulis anak selama pandemi. Kemampuan menulis siswa menurun karena cenderung tidak memiliki ide, sehingga siswa tidak mengerti apa yang harus mereka jelaskan dan imajinasikan dalam menulis. Semakin banyak membaca, semakin luas wawasan dan pengetahuannya sehingga memiliki banyak referensi dan tidak kehabisan ide untuk menulis. Banyak siswa mengatakan bahwa menulis itu sulit. Mereka kesulitan dalam menemukan ide tulisan.

Baca juga:  Metode LIPRO LIHAI, Efektifkan Penilaian SBdP

      Untuk meningkatkan keterampilan menulis dapat dengan cara meningkatkan minat membaca siswa. Penulis sebagai guru kelas VI SD N 1 Pesaren  Kecamatan Sukorejo menggunakan media kreatif yaitu media pembelajaran komik digital untuk meningkatkan minat membaca siswa pada masa pandemi. Komik adalah salah satu jenis bacaan yang banyak disukai oleh anak-anak. Anak lebih senang membaca komik atau cerita bergambar daripada buku pengetahuan. Berawal dari hal tersebut, komik dapat digunakan dalam proses pembelajaran. Pengertian komik digital menurut Lamb & Johnson (2009) merupakan komik sederhana yang disajikan dalam media elektronik tertentu. Dengan begitu dapat diartikan bahwa komik digital adalah bentuk cerita bergambar yang disajikan melalui media elektronik seperti HP. Penyajian komik digital memungkinkan guru bisa membuat cerita  lebih diminati oleh siswa.

Baca juga:  Tanya Jawab Online Cara Jitu Tingkatkan Motivasi Belajar Siswa

      Komik digital memiliki banyak kelebihan, diantaranya mudah untuk dibaca karena disajikan dengan gambar yang menarik dan dalam bentuk digital komik bisa dikirimkan ke WhatsApp Group kelas dengan lebih mudah. Selain itu komik digital bisa digunakan untuk media hiburan sehingga dapat meningkatkan minat baca dan keterampilan menulis siswa. Berdasarkan penelitian yang dilakukan sebelumnya oleh Yang & Wu (2011), penggunaan komik digital dapat meningkatkan pemahaman siswa mengenai isi pelajaran, menambah keinginan siswa dalam mengeksplorasi dan meningkatkan kemampuan berpikir kritis.  Ada banyak hal mengapa penulis memilih komik digital untuk meningkatkan keterampilan menulis siswa. Keuntungan menggambar komik menggunakan komputer atau aplikasi pada handphone adalah soal efisiensi waktu dan biaya jika dibandingkan dengan menggambar di kertas. Jika menggambar di komputer atau handphone ada kesalahan maka akan lebih mudah untuk diperbaiki. Selain itu, kita tidak membutuhkan biaya lebih untuk membeli tinta atau cat untuk melukis.


Baca juga:  Membentuk Karakter Religius Siswa Melalui Pembiasaan Asmaul Husna dan Salat Berjamaah.

      Sebelum membuat komik digital perlu memperhatikan isi komik harus sesuai dengan materi pembelajaran,  gambar harus jelas dan menggunakan bahasa yang ramah anak atau tidak mengandung kekerasan. Manfaat penggunaan komik digital untuk pembelajaran menunjukkan bahwa penggunaan komik efektif dalam meningkatkan penguasaan kosa kata dan minat membaca sehingga siswa lebih meningkat keterampilan menulisnya.  Selain itu komik menjadikan materi pembelajaran yang berat menjadi lebih lebih ringan dan dapat meningkatkan kemampuan siswa untuk mengambil pesan yang disampaikan dalam media komik digital tersebut.

 

Oleh: Putri Naimatul Jannah, S.Pd.

Guru SD N 1 Pesaren

Kecamatan Sukorejo Kabupaten Kendal