Rumah Konveksi Terbakar, Kerugian Capai Rp 1 M

Warga, petugas damkar, TNI dan Polri gotong royong memadamkan api dari rumah pabrik konveksi di Grogol Indah. Foto : Jateng Pos/Ade Ujianingsih

JATENGPOS.CO.ID, SUKOHARJO – Kebakaran hebat melanda sebuah rumah konveksi yang berada di Perum Grogol Indah, RT 03/14 Jalan Kresna Blok V, Grogol, Sukoharjo, Sabtu (19/5) sore.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian bangunan rumah yang juga untuk produksi Konveksi Karunia Abadi miliki Handoko (60), mencapai Rp 1 miliar, karena api membakar habis bangunan dan isinya.

“Karena rumah penuh dengan barang yang mudah terbakar mengakibatkan api cepat membesar dan membakar habis seisi bangunan. Satu jam lebih api berhasil kita padamkan dengan bantuan warga dan damkar Solo,” kata Kabid Damkar Satpol PP Sukoharjo, Margono, Sabtu (19/5).

Kebakaran di rumah konveksi milik handoko ini diduga kuat disebabkan karena korseleting listrik. Pihak Damkar menerima laporan kejadian pukul 16.30 WIB dan langsung mengerahkan tiga unit damkar dibantu dua unit damkar dari Solo. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 17.45 dengan bantuan warga sekitar dan aparat kepolisian serta TNI dari Kecamatan Grogol.

iklan
Baca juga:  Bupati Sukoharjo Geram BBWSBS Lamban, 14 Rumah Warga Ambrol Diterjang Abrasi

“Kami imbau masyarakat tetap waspada, pastikan jaringan listrik di rumah aman.” tandas Margono. (dea/drh)

iklan