Pengaruh HP Terhadap Perkembangan Anak-Anak

Suparman, S.Pd SMK Muh 2 Sragen
Suparman, S.Pd SMK Muh 2 Sragen

JATENGPOS.CO.ID, – Hand Phone (HP) merupakan alat komunkasi jaman sekarang merupakan alat komunikasi jaman modern. Hand Phone (HP) merupakan alat komunkasi yang ringan, simpel, praktis .Sehingga  Hand Phone (HP) dapat di bawa kemana saja ,dapat dimanfaatkan dimana saja, dan kapan saja samapai dalam waktu bagaimanapun juga, artinya dalam kegiatan apapun dapat menggunakan fasilitas Hand Phone (HP) ini.

Informasi yang dapat melalui  Hand Phone (HP) merupakan informasi yang dapat di akses atau dilihat dari semua kalangan. Baik kalangan anak, kalangan remaja kalangan dewasa maupun kalangan orang tua.

Informasi yang dapat di akses dari Hand Phone (HP) bermacam-macam, mulai dari Informasi yang khusus, Informasi yang umum, Informasi yang seharusnya disampaiakan atau yang tidak, Informasi yang seharusnya diketahui atau yang belum saat mengetahui.Berupa bidang seni, budaya dan pendidikan serta berupa berita-berita yanglain dapat dilihat atau diakses melalui aplikasi Hand Phone (HP) .Sehingga Informasi dalam fasilitas Hand Phone (HP) ini luas sekali bebas tanpa batas.

Baca juga:  Menulis Recount Text Gunakan Teknik Picture Series

Informasi yang dapat di akses dari Hand Phone (HP) merupakan Informasi yang luas . Maksudnya dapat dari individu, dari kelompok, dari pemerintah daerah sampai pemerintah pusat. Dari urusan negara, Nasional ,Internasional sampai urusan duniapun dapat diakses melalui aplikasi yang ada pada Hand Phone (HP) tersebut.


Anak merupakan orang yang mempunyai sifat yang berbeda dengan sifat orang remaja, orang  dewasa maupun orang tua. Sifat anak yang polos hanya ingin tahu,belum bisa membedakan mana yang baik dan mana yang kurang baik serta mana yang tidak baik . Mana informasi yang dibutuhkan dan mana informasi yang seharusnya belum saatnya dibutuhkan. Anak belum bisa mengetahui apakah efek samping  atau pengaruh dari informasi yang di terima kepada dirinya sendiri atau kepada orang lain.

Anak lebih mudah menerima informasi , lebih mudah mengingat informasi yang diterima. Baik itu informasi yang baik atau itu informasi yang kurang baik maupun informasi yang tidak baik bagi diri anak. Padahal semua informasi yang berasal dari Hand Phone (HP) tersebut akan dapat sedikit banyak mempengaruhi sikap dan perilaku bagi anak-anak yang memberi dan yang menerimanya.

Baca juga:  Mendidik Siswa dengan Cinta

Informasi yang baik akan mempengaruhi sikap dan perilaku anak yang baik. Sebaliknya Informasi yang kurang baik akan mempengaruhi sikap dan perilaku anak yang kurang baik juga. Apalagi informasi yang tidak baik akan lebih mudah mempengaruhiterhadap anak pada sikap dan perilaku yang tidak baik pula. Infomasi yang berupa audio dapat didengarkan , vidio dapat dilihat maupun audiovisual, gambar dan sebagainya dapat diketahui dari Hand Phone (HP)tersebut. Apalagi aplikasi-aplikasi yang sekarang banyak bermunculan baru yang akan banyak digemari oleh anak. Sehingga anak- anak  sekarang banyak melakukan kesisibukkan pada kegiatan Hand Phone (HP). Kegiatan yang lain akan berkurang karena asyik dengan kegiatan Hand Phone (HP) tersebut. Misalnya kegiaan bermain dengan teman-temanya, berkomunkasi dengan orang tua serta belajarnyapun akan berkurang. Apalagi  sekarang diindikasi karena penggunaan Hand Phone (HP) yang kurang benar mengakibatkan  sikap, perilaku, moral, sifat, mutu pendidikan anak mulai berkurang . Banyak kejadian-kejadian yang kurang baik apalagi yang tidak baik yang semua itu  tidak kita inginkan dan tidak kita harapkan dari anak, sudah dilakukan  oleh anak. Itu semua  karena memang anak-anak mempunyai karakteristik masih mudah menerima informasi dari luar. Baik itu informasi yang baik,kurang baik  maupun informasi yang tidak baik.

Baca juga:  Pendidikan Karakter dalam Pembelajaran IPS

Maka dari itu mari kita perhatikan dan  kita arahkan cara anak menggunakan Hand Phone (HP) dengan cara yang baik , cara yang  benar . Informasi mana yang yang seharusnya baik untuk anak dan informasi mana yang kurang atau tidak baik untuk anak. Sehingga anak mendapatkan informasi yang sesuai dengan kebutuhan ,pertumbuhan  dan perkembangan anak yang wajar.

Dengan demikian itu maka sangatlah besar pengaruh Hand Phone (HP) terhadap perkembangan anak-anak . Sehingga kita sebagai orang tua harus ikut memperhatikan anak dalam menggunakan Hand Phone (HP).

Suparman, S.Pd

SMK Muh 2 Sragen