VIRAL !!! Aksi Unik Pengusaha Diah Warih dengan Bronjong Keliling Bagikan Takjil

NAIK BRONJONG : Diah Warih Anjari membagikan takjil dan nasi buka puasa dengan naik bronjong keliling Solo.

JATENGPOS.CO.ID, SOLO – Aksi berbagi yang unik dan seru dilakukan Diah Warih Anjari, pengusaha asal Solo. Yakni dengan naik sepeda motor dengan bronjong, ia membagikan sendiri paket takjil dan nasi buka puasa pada warga.

“Idenya spontan, naik sepeda motor dengan bronjong praktis, bisa muat banyak dan bisa masuk ke gang gang. Merakyat tapi tidak menimbulkan keramaian,” kata Dian Warih, Selasa (12/5).

Aksi berbagi di bulan Ramadan sudah menjadi tradisi yang dilakukan Diah setiap tahun. Karena Ramadan di masa pandemi Covid19, Diah yang datang langsung ke warga membagikan nasi.

“Bagi takjil sudah rutin setiap Ramadan. Tahun ini lebih istimewa karena saya yang terjun langsung, mulai belanja di pasar, masak sendiri dan membagikan langsung,” kata Diah yang juga siap bertarung dalam Pilkada Solo mendatang.

iklan
Baca juga:  PPKM Darurat, Intensitas jalan di Solo Menurun

Sudah seminggu ini, setiap hari Diah menyiapkan 300 paket buka puasa yang terdiri takjil, minuman dan makan nasi.
Sejumlah lokasi yang sudah didatangi Diah dan timnya antara lain Munggung, Ngemplak, Manahan, Slamet Riyadi. Ngarsopuro, sekitar Balaikota dan pasar Legi.

“Ayo gotong royong bersama, yang mampu bisa berbagi. Tidak hanya mengandalkan bantuan pemerintah saja. Saya ajak semua warga bergerak berbagi dan saling peduli,” tandasnya. (dea/bis)

iklan